Muncul di Rakernas PKS usai Resmi Diusung jadi Capres, Anies Disambut Riang Gembira Para Kader

Jum'at, 24 Februari 2023 | 17:10 WIB
Muncul di Rakernas PKS usai Resmi Diusung jadi Capres, Anies Disambut Riang Gembira Para Kader
Muncul di Rakernas PKS usai Resmi Diusung jadi Capres, Anies Disambut Riang Gembira Para Kader. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Agama menjadi inspirasi bagi nasionalisme dan nasionalisme memuliakan peran peran agama," kata Syaikhu.

Paramater ketiga, PKS menilai Anies memiliki rekam jejak yang mumpuni dan menjadi simbol perubahan bagi kemajuan pembangunan. Syaikhu berujar hal itu sudah dibuktikan Anies ketika membangun Daerah Ibu Kota DKI Jakarta

"Nah ini tadi kalau serah terima di sana, DPW PKS DKI Jakarta menyerahkan sepenuhnya kepada DPP bahwa pak Anies sudah berhasil di DKI mohon kiranya untuk bisa diusung pimpinan nasional," kata Syaikhu.

Resmi Dukung Anies

PKS resmi mendukung Anies Baswedan untuk menjadi presiden pada 2024. Dukungan ini secara reski dideklarasikan langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu.

Syaikhu menyampaikan dukungan itu usai menggelar Musyawarah Majelis Syura VIII PKS.

"Saya yakin betul saudara Anies Rasyid Baswedan ini tidak hanya memiliki kapasitas dan integritas. Melainkan juga memiliki peluang menang yang besar dalam kontestasi Pemilu di tahun 2024, Pilpres 2024," kata Syaikhu di DPP PKS, Jakarta Selatan, Kamis (23/3/2023).

Ada sejumlah parameter yang menjadi alasan PKS mendukunv Anies menjadi presiden 2024. Salah satunya keberhasilan Anies memimpin Jakarta. Karena itu PKS ingin membawa Anies ke kancah nasional, memimpin Indonesia.

"Dan itu saya kira bagian dari upaya kita mengusung beliau sebagai tokoh nasional. Mudah-mudahan Allah takdirkan menjadi presiden RI 2024," kata Syaikhu.

Baca Juga: Banyak yang Menghendaki Ganjar, Siapa Sosok Capres yang Segera Diusung PAN?

PKS resmi mendukung Anies Baswedan maju Capres di Pilpres 2023. (Suara.com/Novian)
PKS resmi mendukung Anies Baswedan maju Capres di Pilpres 2023. (Suara.com/Novian)

Adapun secara simbolis bentuk dukungan PKS terhadap Anies ini dilakukan dengan pemasangan baliho di DPP PKS. Ada proses penurunan tirai baliho bewarna oranye yang sebelumnya menjadi penutup.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI