Sang Gubernur Jateng ini mengungkap bahwa ia diminta oleh Megawati untuk sowan alias berkunjung ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebagai silaturahmi politik.
Ganjar dalam sambutannya di kantor DPW PPP Banten, Sabtu (27/5/2023) mengungkap bila ia tidak menjalankan perintah sang Ketua Umum, maka ia akan dicap durhaka.
Beruntungnya, Ganjar dapat menyempatkan diri untuk berkunjung di kantor DPW PPP Banten.
Kala berkunjung di kantor DPW PPP Banten, Ganjar menilai kader PPP sangat bersemangat untuk memenangkan Pemilu dan memperebutkan kursi di parlemen.
Ganjar dalam kesempatan yang sama juga mengklaim bahwa akan ada partai lain yang menyusul mendeklarasikan dukung Ganjar Pranowo sebagai capres 2024.
Megawati 'semprot' langsung Ganjar: Kamu petugas partai
Megawati juga sempat 'semprot' Ganjar dengan nasihat kala menyambut Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan di kantor DPP PDI-P, Jakarta, Jumat (2/6/2023).
Megawati di momen tersebut mengingatkan tugas Ganjar sebagai seorang petugas partai layaknya sang Ketua Umum PDIP dan kader-kader lainna.
Beruntungnya, Ganjar menuruti nasihat Megawati dan dinilai melaksanakan tugasnya sebagai kader partai dengan baik.
Baca Juga: Diam-diam Ketemu PDIP, PKB Tak Menampik Buka Komunikasi dengan Partai Lain Selain Gerindra
Kontributor : Armand Ilham