Akun Twitter @merapi_uncover membagikan potret beberapa rumah rusak yang berlokasi di Gunungkidul. Foto yang dibagikan oleh akun tersebut menunjukkan beberapa rumah yang mengalami kerusakan seperti genteng seng terlepas dari tempatnya.
"Dampak gempa barusan min. Dusun Srepeng, Dusun Dengok, Dusun Kuwon Tengah, Lor Pacarejo Semanu Gunungkidul. Semoga mandali (aman dan terkendali -red)," cuit @merapi_uncover.
Dampak terasa di Wonogiri
Tak hanya di DIY, dampak Gempa Bantul juga terasa di Kabupaten Wonogiri di Provinsi Jawa Tengah.
Kepala Pelaksana ( Kalak ) BPBD Wonogiri Trias Budiono di Wonogiri melaporkan ada 111 rumah dan tiga gedung sekolah serta satu masjid di Wonogiri yang luluh lantah akibat gempa tadi malam.
"Kami jika melihat data sementara laporan kerusakan apakah Wonogiri mengalami situasi terparah dibandingkan wilayah Jateng lainnya, usai gempa kami belum bisa memastikan," katanya.
Kontributor : Armand Ilham
Baca Juga: Penjelasan Tentang Kuatnya Gempa Jogja Hingga Terasa di Berbagai Daerah di Indonesia