5 Amalan Sunnah Hari Jumat Menurut Anjuran Rasulullah SAW

Aulia Hafisa Suara.Com
Jum'at, 14 Juli 2023 | 14:45 WIB
5 Amalan Sunnah Hari Jumat Menurut Anjuran Rasulullah SAW
Ilustrasi amalan sunnah hari Jumat (Freepik)

Suara.com - Hari Jumat memiliki keistimewaan bagi umat Muslim. Pada hari ini, umat Islam dianjurkan untuk melakukan beberapa amalan yang memiliki banyak keutamaan.

Al-Imam al-Syafi'i dan al-Imam Ahmad meriwayatkan sebuah hadits dari Sa'ad bin Ubadah tentang keutamaan hari Jumat, bahwa hari Jumat di sisi Allah lebih agung daripada hari raya kurban dan hari raya Idul Fitri.

Berikut adalah beberapa amalan hari Jumat yang dapat dilakukan oleh umat Islam beserta keutamaannya.

1. Memperbanyak shalawat nabi

Amalan pertama yang memiliki keutamaan adalah memperbanyak shalawat kepada Nabi Muhammad SAW. Melalui shalawat, umat Islam dapat mendekatkan diri kepada Rasulullah. Sebagaimana sabda Rasulullah yang diriwayatkan oleh Abu Umamah,

"Perbanyaklah shalawat kepadaku pada setiap Jum’at. Karena shalawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap Jum’at. Barangsiapa yang banyak bershalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti." (HR. Baihaqi).

2. Membaca Surat Al Kahfi

Selain memperbanyak shalawat, umat Islam juga dianjurkan untuk membaca Surat Al-Kahfi. Membaca surat ini dapat memberikan ketenangan kepada pembacanya hingga satu minggu ke depan. Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa membaca Surat Al-Kahfi pada hari Jumat, maka ia akan disinari oleh cahaya antara dua Jumat."

3. Sholat Jumat

Baca Juga: Naskah Khutbah Jumat Akhir Dzulhijjah: Anjuran Membahagiakan Orang Lain

Sholat Jumat dilaksanakan pada waktu dzuhur di hari Jumat. Sholat Jumat diibaratkan sebagai prosesi haji bagi mereka yang tidak mampu melaksanakan ibadah haji. Imam al-Qadla'i dan Ibnu Asakir dari Ibnu Abbas menyatakan bahwa Rasulullah bersabda, "Sholat Jumat merupakan hajinya orang-orang fakir." Artinya, pergi menuju sholat Jumat sama seperti pergi menuju tempat haji dalam hal mendapatkan pahala, meskipun tingkat pahalanya berbeda.

4. Bersedekah

Setelah sholat Jumat, umat Islam dianjurkan untuk bersedekah. Sedekah dapat berupa uang, makanan, atau hal lainnya. Dengan bersedekah, Allah SWT akan melipatgandakan rezeki yang diberikan.

5. Memperbanyak Doa

Amalan yang sangat dianjurkan di hari Jumat adalah berdoa dan bermunajat sungguh-sungguh kepada Allah SWT. Rasulullah SAW bersabda bahwa tidak ada doa yang tidak dikabulkan pada hari Jumat.

“Di dalamnya terdapat satu waktu yang tidaklah seorang hamba yang muslim tepat pada saat itu berdiri shalat meminta sesuatu kepada Allah, melainkan Allah pasti memberikan kepadanya.” Beliau pun mengisyaratkan dengan tangannya untuk menggambarkan sedikitnya (sebentarnya) waktu tersebut.” (HR. Bukhari, no. 935 dan Muslim, no. 852)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI