Suara.com - Netflix akan mengabadikan kasus kopi sianida yang dilancarkan oleh sosok Jessica Kumala Wongso dalam sebuah film serial dokumenter.
Kasus pembunuhan terhadap rekan Jessica Wongso, Wayan Mirna Salihin alias Mirna yang bermula pada tahun 2016 itu kini kembali hidup dan rencananya akan mewarnai layar kaca dekat-dekat ini.
Sontak, kasus kopi sianida kembali muncul ke permukaan setelah setengah dekade tenggelam di tengah kasus hukum lainnya.
Lantas, bagaimana fakta selengkapnya terkait dokumenter tersebut?
Bakal rilis bulan September
Netflix mengumumkan bahwa dokumenter berjudul Ice Cold: Murder and Jessica Wongso bisa disaksikan di bulan September 2023 ini.
"Wuiih, sejauh mata memandang kayaknya bulan September banyak yang seru. Dari semua judul di atas, paling nungguin yang mana nih," kata akun Instagram Netflix, dikutip Selasa (29/8/2023).
Angkat perjalanan kasus pembunuhan Mirna Salihin
Dokumenter tersebut akan mengupas tuntas perjalanan kasus terhadap Mirna.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Film Netflix Tayang September 2023, Genre Romantis hingga Keluarga
Adapun Mirna tewas diracun pada 6 Januari 2016 saat menikmati secangkir kopi di Olivier Café, Grand Indonesia.