Prabowo-Gibran Perkasa di TPS Sri Mulyani, Terpaut 6 Suara dari AMIN, Ganjar Buncit

Hairul Alwan Suara.Com
Rabu, 14 Februari 2024 | 16:41 WIB
Prabowo-Gibran Perkasa di TPS Sri Mulyani, Terpaut 6 Suara dari AMIN, Ganjar Buncit
Sri Mulyani menyalurkan suaranya di TPS 73 Bintaro, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Rabu (14/2/2024). [Suara.com/Wivy Hikmatullah]

Suara.com - Hasil perolehan suara di Tempat Pemungutas Suara (TPS) 73 Bintaro, Pondok Jaya, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten yang merupakan tempat Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Hasil perolehan suara di TPS Sri Mulyani nyoblos itu menyatakan pasangan calon (Paslon) Presiden-Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dari dua calon lainnya.

Paslon nomor urut 02 Prabowo-Gibran unggul meraih suara terbanyak dengan 78 suara.

Baca Juga:

Real Count! Susah Ngelawannya, Bali Kandang Banteng Dibobol Prabowo-Gibran

Edan! Di TPS Megawati, Ganjar-Mahfud Malah Ditekuk Anies-Cak Imin

Hasil Penghitungan Suara di TPS Anies Nyoblos: AMIN Menang Telak, Suara Ganjar Paling Kasihan

Diposisi unggul kedua, ada Paslon nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 72 suara.

Sedangkan Paslon nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD hanya memperoleh 48 suara.

Diketahui, di TPS 73 Bintaro itu ada 255 pemilih yang terdaftar sebagai daftar pemilih tetap Pemilu 2024. Dari 225 pemilih itu, terbagi 118 laki-laki dan 137 perempuan.

Sebelumnya diberitakan, Menkeu Sri Mulyani memenuhi hak pilihnya dalam Pemilu 2024 di TPS 73 Bintaro. Dia datang ke TPS bersama sang suami Tonny Sumartono pukul 09.00 WIB.

Harapan Sri Mulyani kepada Presiden Terpilih

Sebelumnya diberitakan, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati atau yang kerap disapa Sri Mulyani mengungkapkan harapannya kepada Calon Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada Pemilu 2024.

Harapan Sri Mulyani untuk Presiden dan Wakil Presiden yang akan datang diungkapkan usai menyoblos di TPS 73 Bintaro, di Masjid Assalam, Jalan Mandar X, Bintaro Jaya, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (14/2/2024).

Sri Mulyani berharap, para Presiden terpilih nanti dapat menjaga amanah rakyat dan Indonesia.

"Jaga amanah, jaga kepercayaan rakyat, jaga Indonesia. Itu adalah kunci tugas dan kewajiban presiden yang akan datang," ungkap Sri Mulyani usai nyoblos, Rabu (14/2/2024).

Sri Mulyani datang ke TPS 73 Bintaro itu bersama sang suami, Tony Sumartono. Mereka datang sekira pukul 09.00 WIB. Sebenarnya mereka sebelumnya dijadwalkan mencoblos pukul 08.30 WIB.

Pantauan suara.com di lokasi, Sri Mulyani menghabiskan waktu sekira 3 menit untuk mencoblos di balik bilik suara.

Meski harus mencoblos 5 surat suara, Sri Mulyani mengaku, sudah tak bingung untuk memilih peserta Pemilu DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kota.

"Kertas suaranya ada lima, kertasnya bagus. Saya buka, memastikan kertas suara tidak rusak dan masih baik. Kita memilih, dan bagusnya kita udah lihat calon-calon," ungkap Sri Mulyani.

Dalam daftar pemilih tetap di TPS 73, Sri Mulyani terdaftar sebagai pemilih nomor 222. Sedangkan dang suami terdaftar sebagi pemilih nomor urut 238.

Kontributor : Wivy Hikmatullah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI