Bacaan Takbir 7 Kali dan 5 Kali Pada Rakaat Pertama dan Kedua Sholat Idul Fitri

Tasmalinda Suara.Com
Rabu, 10 April 2024 | 01:00 WIB
Bacaan Takbir 7 Kali dan 5 Kali Pada Rakaat Pertama dan Kedua Sholat Idul Fitri
Ilustrasi sholat idul fitri berjemaah. [Sumselupdate]

Suara.com - Umat muslim di dunia merayakan Idul Fitri hari ini, Rabu (10/4/2024). Saat Idul Fitri sangat dianjurkan melaksanakan sholat sunnah ied.

Saat sholat sunnah ied ini akan dilakukan takbir sebanyak 7 kali dan 5 kali, baik pada rakaat pertama dan kedua. Berikut bacaan takbir 7 dan 5 pada rakaat pertama dan kedua sholat idul fitri.

Kementerian Agama RI meliris jika salah satu hal yang membedakan shalat Idul Fitri dengan shalat lainnya adalah adanya takbir. Pada rakaat pertama dilakukan takbir sebanyak 7 kali dan 5 kali pada rakaat kedua.

Adapun bacaan takbir yang dibaca disela-sela takbir ini adalah sebagai berikut:

سُبْحَانَ اللهِ وَالحَمْدُ لِلهِ وَلَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إلَّا بِاَللَّهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيمِ

Subhânallâh, walhamdulillâh, walâ ilâha illallâh, wallâhu akbar, wa lâ haula walâ quwwata illâ billâhil 'aliyyil azhîm.

"Maha suci Allah, segala puji bagi-Nya, tiada tuhan selain Dia, Allah maha besar, dan tiada daya serta upaya selain berkat pertolongan Allah yang maha tinggi lagi maha agung."

Pada rakaat kedua juga disunnahkan untuk membaca takbiratul ihram sebanyak 5 kali.

Berikut bacaan di sela-sela takbir:

Baca Juga: Bacaan Takbir Sholat Idul Fitri yang Benar dan Tata Caranya Lengkap!

سُبْحَانَ اللهِ وَالحَمْدُ لِلهِ وَلَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إلَّا بِاَللَّهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيمِ

Subhânallâh, walhamdulillâh, walâ ilâha illallâh, wallâhu akbar, wa lâ haula walâ quwwata illâ billâhil 'aliyyil azhîm.

"Maha suci Allah, segala puji bagi-Nya, tiada tuhan selain Dia, Allah maha besar, dan tiada daya serta upaya selain berkat pertolongan Allah yang maha tinggi lagi maha agung."

Tata cara shalat Idul Fitri:

Membaca Niat Shalat Idul Fitri


أُصَلِّي سُنَّةً لعِيْدِ اْلفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ (مَأْمُوْمًا/إِمَامًا) لِلّٰهِ تَعَــالَى

Ushallî sunnatan li 'îdil fithri rak'ataini (ma'mûman/imâman) lillahi ta'ala.

"Aku niat shalat sunnah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta'ala."

Takbiratul Ihram

Selanjutnya membaca takbiratul ihram seperti shalat pada umumnya. Dilanjutkan dengan membaca doa iftitah.

Lalu barulah mengulang takbir sebanyak 7 kali pada rakaat pertama dengan membaca bacaan tasbih yang disebutkan sebelumnya.

Membaca Al-Fatihah

Setelah selesai takbir, membaca surah Al-Fatihah. Kemudian dilanjutkan dengan membaca surah pendek di dalam al quran.

Barulah dilanjutkan dengan gerakan sholat selanjutnya yakni ruku', i'tidal, sujud, duduk di antara dua sujud,

Rakaat Kedua

Dalam posisi berdiri, disunnahkan kembali mengulang takbir sebanyak 5 kali. Masing-masing antara takbir tersebut membaca bacaan tasbih seperti pada rakaaat pertama.

Kemudian dilanjutkan membaca surah Al-Fatihah lalu dianjurkan membaca surah pendek.

Mendengarkan Khutbah

Umat muslim tetap dianjurkan mendengarkan khutbah Idul Fitri terlebih dahulu agar mendapatkan pahala kebaikan.

Ini lah bacaan takbir 7 kali dan 5 kali pada shalat Idul Fitri.  Selamat Idul Fitri.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI