Diresmikan Wapres Ma'ruf Amin, Kresek Jadi Kampung Santri

Hairul Alwan Suara.Com
Senin, 15 Juli 2024 | 08:12 WIB
Diresmikan Wapres Ma'ruf Amin, Kresek Jadi Kampung Santri
Tangkapan layar Wapres Ma'ruf Amin memberi sambutan pada acara Gebyar Muharam 1446 H Kecamatan Kresek dan Penandatanganan Prasasti Kresek Kampung Santri di Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Banten dipantau dari kanal YouTube Sekretariat Wapres, Minggu (14/7/2024). [ANTARA/Benardy Ferdiansyah]

Suara.com - Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Banten diresmikan menjadi Kampung Santri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia atau Wapres RI Ma'ruf Amin.

Ma'ruf Amin meresmikan Kresek sebagai Kampung Santri saat menghadiri Gebyar Muharam 1446 H Kecamatan Kresek dan Penandatanganan Prasasti Kresek Kampung Santri di Kecamatan Kresek, Kabupaten, Tangerang, Banten, Minggu (14/7/2024) semalam.

"Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, Kresek sebagai kampung santri saya nyatakan diresmikan," kata Wapres Ma'ruf Amin.

Ma'ruf Amin mengapresiasi Kresek menjadi kampung santri yang juga masih bertepatan dengan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1446 Hijriah.

Kata Wapres, Kresek yang juga merupakan tempat lahirnya itu sebenarnya sejak dulu sudah menjadi kampung santri.

"Sebenarnya Kresek itu sudah dari dulu kampung santri. Jadi, kalau pernyataan itu mengembalikan Kresek menjadi kampung santri sama dengan orang tobat, tobat itu kan artinya kembali, orang tobat itu orang kembali," kata Ma'ruf Amin.

Menurutnya, peran santri di wilayah Banten begitu besar, bahkan sejak zaman pemerintahan Hindia Belanda. Ia pun mencontohkan peristiwa Geger Cilegon yang terjadi pada 1888.

"Banten juga dulunya santri yang berjuang dulu Geger Cilegon santri," ucap Wapres.

Karenanya, Ma'ruf Amin menyebut peran santri sangat penting. Hal tersebut, juga berkaitan dengan tugas pesantren, yakni menyiapkan orang-orang yang paham agama dan juga orang-orang yang bisa memakmurkan dunia.

Baca Juga: Andra Soni Pengusaha Apa? Ini Profil Bakal Cagub Banten yang Diusung Gerindra

"Jadi, kalau santri itu pulangnya nanti supaya dakwah, jadi kalau habis pesantren tidak dakwah itu kurang. Banyak santri yang kurang karena tidak melakukan dakwah, dagang melulu," kata Ma'ruf Amin.

"Jadi santri dagang, padahal dari Allah dagang boleh tetapi dakwah jalan jadi ustadz, mengajar di madrasah, mengajar di majelis taklim," imbuhnya.

Wapres juga menekankan pesantren saat ini juga harus menjadi tempat pengembangan ekonomi.

"Memakmurkan bumi dengan apa? dengan ekonomi, perdagangan, pertanian harus ada. Kuncinya ilmu pengetahuan dan teknologi makanya sekarang pesantren-pesantren itu membuka sekolah SMK membuka pelatihan-pelatihan pendidikan vokasi," ungkap Wapres.

Peresmian Kresek menjadi kampung santri juga ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Wapres. (ANTARA)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI