Gempa Bumi Terjadi di Dekat Pusat Geothermal Pamijahan Bogor

Andi Ahmad S Suara.Com
Minggu, 01 September 2024 | 20:50 WIB
Gempa Bumi Terjadi di Dekat Pusat Geothermal Pamijahan Bogor
Ilustrasi gempa bumi (Tumisu/Pixabay)

Suara.com - Gempa bumi tektonik terjadi di wilayah Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Minggu (
1/9/2024) sekitar pukul 18:41 WIB. 

Hasil analisa BMKG menunjukkan bahwa gempa Bogor ini berkekuatan M=2,8. Episenter terletak pada koordinat 6.72 LS dan 106.65 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 21 km BaratDaya KOTA-BOGOR-JABAR pada kedalaman 12 km.
 
"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat aktivitas Sesar aktif wilayah setempat," kata Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Hartanto.  

Dampak gempa bumi yang digambarkan oleh peta tingkat guncangan (Shakemap) BMKG dan berdasarkan laporan dari masyarakat.

Gempa bumi ini dirasakan di wilayah Desa Purwabakti, Kecamatan Pamijahan alias Ring Satu PT Star Energy Geothermal dengan Skala Intensitas II MMI. 

"Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang, Namun hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempabumi tersebut," jelas dia.
 
Ia menjelaskan, kejadian Gempa ini diawalii gempa bumi pendahuluan dengan Magnitudo M2.1 di lokasi yang sama pada pukul 18:33:39 WIB tetapi tidak dirasakan. 

Hingga pukul 19:07 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan. 

"Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," tutup dia.

Kontributor : Egi Abdul Mugni

Baca Juga: PDIP Siap 'Lumpuhkan' Kandang Prabowo di Pilkada Bogor, Adian Napitupulu: Saya Anak Buah Megawati Langsung

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI