Pagi Ini Jokowi Terima Kunjungan Paus Fransiskus Di Istana Merdeka

Rabu, 04 September 2024 | 08:31 WIB
Pagi Ini Jokowi Terima Kunjungan Paus Fransiskus Di Istana Merdeka
Paus Fransiskus (Instagram/franciscus)

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan menerima kunjungan kenegaraan dari Paus Fransiskus di Istana Merdeka, Rabu (4/9/2024) hari ini.

Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana menyampaikan agenda kunjungan Paus ke Istana Merdeka dilakukan pada Rabu pagi hari.

"Bapak presiden akan menerima kunjungan kenegaraan Yang Mulia Paus Fransiskus di Istana Merdeka pukul 09.30," kata Yusuf kepada wartawan, dikutip Rabu (4/9/2024).

Yusuf mengatakan kunjungan tersebut diawali dengan Upacara Kenegaraan di halaman depan Istana Merdeka.

"Selain itu juga akan ada pertemuan dengan para tokoh agama dan korp diplomatik di Istana Negara," kata Yusuf.

Sebelumnya, Jokowi menyampaikan rakyat Indonesia menyambut hangat kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia. Mewakili rakyat Indonesia, ia mengucapkan selamat datang kepada Yang Mulia Paus Fransiskus.

"Saya atas nama rakyat Indonesia menyambut hangat dan terimakasih atas kunjungan Yang Teramat Mulia PausFransiskus ke Indonesia, selamat datang Yang Teramat Mulia Sri Paus Fransiskus ke Indonesia," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, selasa (3/9/2024).

Jokowi menyampaikan dirinya baru saja mengundang rapat terakhir untuk mengecek persiapan ketibaan Pausdi tanah air. Tampak Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, hingga Ketua Panitia Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, Ignasius Jonan yang hadir di Istana.

"Sebentar lagi Yang Teramat Mulia Paus Fransiskus akan tiba di Jakarta. Kunjungan ini adalah kunjungan yang sangat bersejarah, sudah direncanakan beberapa tahun lalu tapi tertunda karna pandemi Covid," kata Jokowi.

Baca Juga: Uskup Katolik dari Australia Salah Sebut Pasar Tanah Abang Sebagai Masjid Istiqlal, Reaksi Warganet Beragam

Kepala negara mengatakan kunjungan kali ini merupakan kunjungan ketiga Paus di Indonesia, setelah kunjungan Paus Paulus ke-6 pada 1970 dan kunjungan PausYohanes Paulus ke-2 pada 1989.

Ia berujar Indonesia dan Vatikan memiliki komitmen yang sama dalam memupuk perdamaian dan persaudaraan, serta menjamin kesejahteraan bagi umat manusia.

"Selama 4 hari kunjungan beliau Yang Teramat Mulia, Sri Paus akan melakukan pertemuan kenegaraan, pertemuan dengan kors diplomatik dan wakil wakil masyarakat, pertemuan dengan tokon lintas agama di Masjid Istiqlal, serta Misa Kudus," kata Jokowi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI