Akhiri Perang Rusia-Ukraina, AS Tawarkan Kesepakatan Mineral ke Kyiv

Bella Suara.Com
Senin, 24 Februari 2025 | 06:35 WIB
Akhiri Perang Rusia-Ukraina, AS Tawarkan Kesepakatan Mineral ke Kyiv
Donald Trump [Arsip Kedutaan Besar AS di Italia]

Suara.com - Utusan Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Steve Witkoff, menyatakan pada Minggu (25/2) bahwa Ukraina diperkirakan akan menandatangani kesepakatan sumber daya mineral dengan Amerika Serikat pekan ini. Kesepakatan ini disebut sebagai bagian dari upaya mengakhiri perang dengan Rusia yang telah berlangsung selama lebih dari tiga tahun.

“Saya berharap kesepakatan ini akan ditandatangani pekan ini. Anda melihat Presiden (Volodymyr) Zelenskyy sempat ragu mengenai hal itu minggu lalu. Presiden (Trump) mengirimkan pesan kepadanya, sekarang dia tidak ragu lagi,” ujar Witkoff dalam wawancara dengan CNN.

Menurut Witkoff, Zelenskyy menyadari besarnya dukungan yang telah diberikan Amerika Serikat kepada Ukraina dan bahwa kesepakatan ini perlu segera disepakati.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy (Instagram/@zelenskiy_official)
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy (Instagram/@zelenskiy_official)

Witkoff menekankan bahwa setiap kesepakatan damai memerlukan kompromi dari kedua belah pihak.

“Setiap perjanjian damai mengharuskan kedua belah pihak membuat konsesi,” katanya.

Ia juga menyoroti peran Presiden Trump dalam negosiasi ini, menyebut bahwa Trump memiliki keahlian dalam mempertemukan pihak-pihak yang berseteru dan membangun konsensus.

"Itulah yang paling baik dilakukan presiden – dia membawa orang-orang bersama. Dia membuat mereka memahami bahwa jalan menuju perdamaian adalah melalui konsesi dan pembangunan konsensus," tambahnya.

Witkoff optimistis bahwa hasil perundingan ini akan berhasil. 

"Saya pikir Anda akan melihat hasil yang sangat sukses di sini. Kita telah berjuang menghadapi konflik ini selama tiga setengah tahun." katanya.

Baca Juga: Lawan Usulan Trump, Libya Dorong Dana Rekonstruksi Gaza!

Kesepakatan sumber daya mineral ini menjadi bagian dari strategi lebih luas AS dalam mendukung Ukraina, sekaligus membuka peluang bagi investasi sektor energi dan pertambangan di negara yang tengah dilanda konflik tersebut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI