Ganjar Ungkap Pesan Megawati di Depan Kepala Daerah PDIP: Tunaikan Janji Politik Saat Kampanye

Jum'at, 16 Mei 2025 | 21:25 WIB
Ganjar Ungkap Pesan Megawati di Depan Kepala Daerah PDIP: Tunaikan Janji Politik Saat Kampanye
Ketua DPP PDIP Ganjar Pranowo memberikan keterangan kepada awak media mengenai pesan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di depan kepala daerah di Sekolah Partai PDIP, Jumat 16 Mei 2025. [Suara.com/Bagaskara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri turut hadiri langsung acara pembekalan tersebut.

Megawati tampak didampingi oleh putranya yang juga Ketua DPP PDIP M Prananda Prabowo.

Selain itu, jajaran DPP lainnya juga turut hadir dari Ganjar Pranowo, Djarot Saiful Hidayat, Deddy Sitorus, Tri Rismaharini, Ribka Tjiptaning, Sadarestuwati, Wiryanti Sukamdani, dan Mindo Sianipar.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Sekolah Partai Lenteng Agung, Selasa (13/8/2024). (Dok. Ist)
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Sekolah Partai Lenteng Agung, beberapa waktu silam. Megawati kembali meminta kepala daerah dari PDIP untuk tunaikan janji kampanye.  (Dok. Ist)

Kehadiran Megawati disambut ratusan kepala daerah PDIP ini dengan tepuk tangan dan bernyanyi lagu Solid Bergerak.

Wakil Sekjen PDIP Aryo Adhi Dharmo, Wakil Bendahara PDIP Yuke Yurike, Kader PDIP Abdullah Azwar Anas serta Pengamat militer Connie Rahakundini Bakrie juga terlihat di ruang Aula Sekolah Partai.

Acara pun dibuka dengan menyanyikan lagu 'Indonesia Raya' tiga stanza.

Sementara, pembekalan bagi Kepala/Wakil Kepala Daerah PDIP ini berlangsung secara tertutup oleh awak media.

Sebelumnya diberitakan, Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat menegaskan pentingnya kepala daerah dan wakil kepala daerah memahami anggaran dasar dan rumah tangga partai sebagai bagian dari peran politik mereka.

Menurutnya, kepala daerah merupakan pejabat politik yang lahir dari partai politik, sehingga wajib menghayati nilai-nilai partai berlandaskan Pancasila dan cita-cita reformasi demi mewujudkan Indonesia yang sejahtera dan berkeadilan sosial.

Baca Juga: PDIP Urung Gelar Kongres, Ganjar Bantah Gegara Tunggu Putusan Kasus Hasto Kristiyanto

Membaca AD ART

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI