Geger Suara Desahan Wanita dari Speaker GBK, Manajemen Salahkan Petugas Lalai

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 14 Juli 2025 | 16:14 WIB
Geger Suara Desahan Wanita dari Speaker GBK, Manajemen Salahkan Petugas Lalai
Ilustrasi suasana Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).

Suara.com - Suasana di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, mendadak geger setelah suara desahan seorang wanita terdengar jelas dari pengeras suara publik. Insiden yang sontak menjadi viral di media sosial ini membuat manajemen langsung turun tangan.

Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPK-GBK) akhirnya angkat bicara dan mengungkap biang kerok di balik kejadian memalukan tersebut. Menurut mereka, insiden ini murni disebabkan oleh kelalaian petugas di lapangan.

“Hasil evaluasi internal menyimpulkan bahwa kejadian ini berasal dari kelalaian petugas yang memutar salah satu playlist bebas hak cipta tanpa melakukan pengecekan menyeluruh,” tulis PPK-GBK dalam keterangan resminya, Minggu (13/7/2025).

Video insiden ini pertama kali mencuat setelah diunggah oleh akun Instagram @info_jabodetabek.

Dalam rekaman tersebut, seorang pengunjung yang sedang berada di area parkir GBK merekam dengan jelas suara tidak pantas itu menggema dari speaker yang seharusnya memutar musik atau pengumuman informatif.

“Sebuah kejadian tak biasa terjadi di Gelora Bung Karno, Jakarta. Seorang pengunjung merekam momen ketika speaker umum di area tersebut, yang biasanya memutar musik dan pengumuman, tiba-tiba mengeluarkan suara aneh yang mengundang perhatian para pengunjung yang sedang berolahraga maupun melintas,” tulis akun tersebut dalam keterangannya.

Menyusul kegaduhan yang terjadi, manajemen GBK secara resmi menyampaikan permohonan maaf kepada publik dan berjanji akan segera memperbaiki sistem agar kejadian serupa tidak terulang.

“Manajemen PPKGBK menyampaikan permohonan maaf atas insiden suara tidak pantas yang sempat terdengar melalui pengeras suara di area publik,” tulis PPK-GBK.

Tindakan tegas pun langsung diambil. Petugas yang dianggap lalai telah diberikan teguran keras.

Baca Juga: Viral! Video Speaker GBK Putar Suara Tak Pantas, Ini Penjelasan Pengelola!

Selain itu, seluruh daftar putar audio yang ada di sistem GBK langsung dievaluasi total. Kini, hanya daftar putar yang telah melalui kurasi resmi yang boleh diputar. Akses terhadap sistem audio juga diperketat.

“Sistem pemutaran audio kini diperketat, hanya dapat diakses oleh personel terverifikasi,” tulis manajemen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI