Masih Diperiksa Intensif Polisi Bareng Beby Prisillia, Onad Sudah Ditetapkan Tersangka?

Sabtu, 01 November 2025 | 10:26 WIB
Masih Diperiksa Intensif Polisi Bareng Beby Prisillia, Onad Sudah Ditetapkan Tersangka?
Onadio Leonardo ditangkap polisi. (ANTARA/Yogi Rachman).
Baca 10 detik
  • Penyidik disebut masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap mantan vokalis band Killing Me Inside tersebut.
  • Status hukum ketiganya, kata Budi, masih menunggu hasil penyidikan.
  • Onad dan istrinya Beby Prisillia ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat di perumahan elite Trevista Rempoa East.

Suara.com - Musisi sekaligus aktor Onadio Leonardo alias Onad hingga kekinian belum ditetapkan sebagai tersangka.

Sebab hingga Jumat (31/10/2025) malam, penyidik disebut masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap mantan vokalis band Killing Me Inside tersebut yang baru saja ditangkap terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.

“Masih dilakukan pemeriksaan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto kepada wartawan, Sabtu (1/11/2025).

Budi menyebut, pemeriksaan tak hanya dilakukan terhadap Onad. Istrinya, Beby Prisillia, serta seorang pria lain yang lebih dulu ditangkap, juga masih menjalani pemeriksaan intensif.

Status hukum ketiganya, kata Budi, masih menunggu hasil penyidikan.

“Termasuk pemeriksaan alat bukti oleh penyidik Sat Resnarkoba Jakbar,” jelasnya.

Onadio Leonardo dan Beby Prisillia saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Seltan, Sabtu (3/5/2025). [Tiara Rosana/Suara.com]
Onadio Leonardo dan Beby Prisillia saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Seltan, Sabtu (3/5/2025). [Tiara Rosana/Suara.com]

Onad dan istrinya Beby Prisillia ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat di perumahan elite Trevista Rempoa East, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

Saat ditangkap, penyidik turut menemukan barang bukti berupa satu batang ganja dan satu lembar papir. Selain itu, polisi juga menduga Onad sempat mengonsumsi ekstasi sebelum diciduk, namun barang bukti pil tersebut sudah habis digunakan.

Sebelum menangkap Onad dan istrinya, polisi lebih dulu menangkap seorang pria di kawasan Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara, yang disebut terkait dengan kasus tersebut.

Baca Juga: Beby Prisillia, Istri Onad Turut Diamankan Polisi dalam Kasus Narkoba

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI