- Mayat wanita ditemukan tersangkut sampah di Kali Pesanggrahan, Jakarta Barat, pada Minggu, 25 Januari 2026, pukul 10.00 WIB.
- Petugas kebersihan bernama Feri Hartono pertama kali melaporkan temuan jasad yang sudah membusuk dan sulit dikenali tersebut.
- Suami korban tiba secara dramatis saat evakuasi dan selanjutnya akan dimintai keterangan oleh pihak kepolisian setempat.
Setelah jenazah berhasil dimasukkan ke dalam mobil ambulans untuk dibawa ke rumah sakit guna proses autopsi, pria tersebut diminta oleh pihak kepolisian untuk ikut serta. Tujuannya adalah untuk dimintai keterangan lebih lanjut sebagai saksi kunci.
Bagi Feri, penemuan mayat di aliran Kali Pesanggrahan bukanlah pemandangan yang benar-benar baru.
Sebagai petugas yang setiap hari bergelut dengan sampah kali, ia mengaku sudah beberapa kali menemukan jenazah manusia. Ia menduga mayat tersebut merupakan korban hanyut.
"Kalau untuk hanyut atau gimana, ya kemungkinan hanyut," kata dia.
Dugaan bahwa jenazah sudah berada di air selama beberapa hari diperkuat oleh kondisi fisiknya yang sudah mengeluarkan aroma tidak sedap.
"Kayaknya (mayat) sudah beberapa hari, soalnya udah bau busuk," kata Feri.