V-Ixion 'Tulang Punggung' Penjualan Yamaha

Jum'at, 14 November 2014 | 09:55 WIB
V-Ixion 'Tulang Punggung' Penjualan Yamaha
Ilustrasi Yamaha. [Shutterstock/360b]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Yamaha V-Ixion masih menjadi tulang punggung penjualan produsen motor asal Jepang, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Kontribusi V-Ixion dari total penjualan motor sport mencapai 75 persen, atau sebanyak 39.041 unit dari total motor sport sebanyak 51.375 unit.

Sepanjang 2014 hingga Oktober ini, penjualan motor sport Yamaha sudah mencapai 474.509, di mana Yamaha V-Ixion menyumbang 83 persen.

”Sport Yamaha pun makin diperkuat dengan kehadiran R-Series yang kian jadi primadona. YZF-R25 yang baru saja dinobatkan sebagai motor terbaik versi Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot)," kata Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Mohammad Masykur dalam siaran pers yang diterima Suara.com, Jumat (14/11/2014).

Sedangkan penjualan YZF-R25 naik penjualannya sebanyak 67 persen, dibandingkan September atau dari 2.208 unit menjadi 3.690 di Oktober. Angka itu adalah yang tertinggi di kelas 250 cc.

Sedangkan R15 meningkat 10 persen atau 7.526 unit di Oktober. Tambahan lainnya dari Scorpio 272 unit atau naik 353 persen dan Byson 1.206 unit, naik 36 persen.

Untuk varian matik dengan total penjualan 101.550, Mio GT menjadi kontributor terbesar dengan penjualan sebanyak 29.646 unit. Dan GT125 sebanyak 21.186 unit.

Di segmen bebek dengan total penjualan 39.947 unit, Jupiter Z1 terjual 7.890 unit dan Jupiter MX sebanyak 22.395 unit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI