Moge BMW R1200GS di Jogja Alami Kecelakaan, Diduga karena Pelek Patah

Selasa, 27 Agustus 2019 | 11:11 WIB
Moge BMW R1200GS di Jogja Alami Kecelakaan, Diduga karena Pelek Patah
Moge BMW R1200GS Kecelakaan Tunggal. (Facebook/Andjar Djojo)

Suara.com - Seorang pengendara moge BMW R1200GS di Jogja mengalami kecelakaan tunggal saat melintas di Jalan Kaliurang KM 9. Kabarnya kecelakaan ini terjadi karena jari-jari pada pelek belakang patah.

Lewat jejaring Facebook warganet bernama Andjar mengunggah video singkat yang memperlihatkan motor BMW R1200GS setelah kejadian.

"Telah terjadi laka tunggal moge BMW R1200GS di Jalan Kaliurang KM 9,3 pukul 00.00 WIB. Kejadian berawal dari jari-jari roda belakang patah. Alhamdulillah tidak ada korban, pengendara luka ringan.

Sebagai informasi, BMW R1200GS merupakan motor dual-sport  yang banyak digunakan untuk melibas medan off-road. Tapi di Indonesia, moge BMW R1200GS malah lebih sering terlihat di jalanan aspal.

Dilahirkan sebagai motor yang mampu melibas medan on-road dan off-road, BMW R1200GS tentu hadir dengan komponen berkualitas tinggi.

Kejadian BMW R1200GS yang mengalami kecelakaan tunggal karena jari-jari pelek patah, tentu menimbulkan pertanyaan, apalagi jika bicara soal gengsi dan harga motor yang cukup tinggi.

Moge BMW R1200GS Kecelakaan Tunggal. (Facebook/Andjar Djojo)
Moge BMW R1200GS Kecelakaan Tunggal. (Facebook/Andjar Djojo)

Sepertinya itu juga yang menjadi pertanyaan warganet di kolom komentar.

Banyak yang heran apa penyebab jari-jari pelek sebuah BMW R1200GS bisa sampai patah.

"Kalau dunia tahu bisa anjlok pasaran motor BMW," kata Gagak Rimang.

Baca Juga: Dibakar Sang Istri dalam Mobil, Ini Penampakan Rumah Edi di Lebak Bulus

"Waduh, motor harga miliaran jatuh karena jari-jari patah, kenapa ya? kok bisa sampai patah?" Tanya Setyo heran.

Sementara itu seorang warganet bernama Jack Ristyant memberikan komentar kenapa jari-jari patah bisa sampai menyebabkan kecelakaan "BMW R1200GS jari-jari atau rujinya terletak di pojok samping pelek, bukan di tengah pelek seperti motor biasa, jadi saat jari-jari patah satu saja pasti berpengaruh."

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI