Setelah menciptakan kondisi hening di kabin New Rolls-Royce Ghost, giliran memanja telinga para pengguna. Yaitu menghadirkan panggung suara Audio Bespoke yang menampilkan kesempurnaan akustik.
Resonansi dan respons frekuensi dari komponen speaker Audio Bespoke dibuat selaras dimensi dan ukuran kabin. Penempatan amplifier yang kuat mengontrol 18 saluran (satu untuk setiap speaker), memberikan output atau luaran tenaga 1.300W. Teknologi pengoptimalan mutakhir dan cone speaker majemuk magnesium-ceramic presisi tinggi memungkinkan perubahan suara yang sangat kecil dan mampu memberikan respons frekuensi yang luar biasa.
![Interior Rolls-Royce Ghost dengan konstelasi bintang [Rolls-Royce Press Club].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/09/02/84343-rolls-royce-ghost-2.jpg)
Kemudian speaker exciter digunakan bersama speaker tipe kerucut konvensional. Dipadukan sepasang mikrofon aktif di kabin berfungsi adaptif, sehingga luaran total adalah suguhan musik tanpa kompresi dengan kualitas terbaik.
Berikut adalah spesifikasi teknis New Rolls-Royce Ghost:
- Panjang: 5.546 mm
- Lebar: 2.148 mm
- Ketinggian kendaraan (tanpa muatan): 1.571 mm
- Jarak sumbu roda: 3.295 mm
- Radius putar: 13,8 m
- Bagasi: 500 L
- Bobot kosong: 2.490 kg
- Mesin: 6.750cc, 12 silinder, 48 katup
- Torsi maksimum 850 Nm pada 1.600 rpm
- Tenaga: 563 daya kuda, 571 PS (DIN), 420 kW pada 5.000 rpm
- Top speed: 250 km per jam
- Akselerasi 0-100 km per jam: 4,8 detik
- Konsumsi bahan bakar 15,2-15,7L ltr per 100 km, 18-18,6 mpg
- Emisi CO2 (gabungan): 347-358g per km