Suara.com - BMW baru saja memperkenalkan motor elektrik versi terbaru, sebagai bagian dari pameran multi-kendaraan #NEXTGen 2020.
Motor tersebut dinama Defintion CE 04, sebuah penerus dekat dari BMW Concept Link yang diperkenalkan pada Concorso d’Eleganza Villa d’Este 2017.
Tak seperti motor Concept Link yang cuma "konsep", motor ini disinyalir bakal dipasarkan untuk umum.
Dilansir dari Rideapart, Jumat (13/11/2020), motor ini dibekali dengan baterai dengan bentuk mendatar yang terletak di bagian bawah skuter untuk membantu menurunkan pusat gravitasinya.
Selain itu bagasi penyimpanan telah dipindahkan ke bawah dan lebih jauh ke belakang, berbeda dri kebanyakan ruang penyimpanan di bawah kursi khas dari skuter maxi. Hal ini bisa membuat penunggang motor duduk lebih rileks

Tak cuma lebih mundur agar rileks, tim desain BMW mengatakan bahwa mereka berhasil membuat motor tersebut bersahabat bagi semua jenis pengendara.
Hal tersebut lantaran tempat duduk yang cukup pendek sehingga pemotor berpostur pendek bisa duduk dengan nyaman
Tak seperti maxi skuter pada umumnnya, motor ini juga membuat orang berpostur pendek bisa menapakkan kaki secara lebih sempurna.
Sayangnya BMW belum membeberkan secara terperinci mengenai spesifikasi mesin penggerak dari motor barunya tersebut.
Baca Juga: Seorang Pengendara Motor Tewas Kecelakaan Maut di Aceh Utara
Kabar baiknya, BMW juga menyertakan jaket khusus yang belum diberi nama. Jaket ini bergaya parka yang lembut, dan memiliki tudung, tahan cuaca, dan bernapas.