Pasang Tampang Mirip CBR250RR, Apa Poin Plus CBR150R Dibanding Rivalnya?

Rabu, 13 Januari 2021 | 19:55 WIB
Pasang Tampang Mirip CBR250RR, Apa Poin Plus CBR150R Dibanding Rivalnya?
All New CBR150R dipasarkan dalam dua tipe, yakni Non-ABS dan ABS [PT AHM].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Namun, perlu diketahui bahwa mesin motor ini mampu mengeluarkan tenaga sebesar 12,6 kW plus torsi 14,4 Nm, menjadikannya yang paling lemah dibandingkan kompetitor. Setidaknya motor tersebut kini telah dibekali Assist/Slipper Clutch dan desain yang ganteng.

2. Yamaha R15

All New Yamaha R15 diperkenalkan di Jakarta, Senin (9/4). [Suara.com/YIMM]
All New Yamaha R15 diperkenalkan di Jakarta, Senin (9/4). [Suara.com/YIMM]

Di pasaran, Yamaha melego motor ini dengan harga Rp 36,1 juta untuk versi standar dan Rp 37,7 juta untuk versi MotoGP.

Walau adanya suspensi upside down pada motor tersebut kini sudah ditandingi pabrikan rival, namun masih ada beberapa poin menarik lainnya pada Yamaha R15, seperti adanya VVA, aluminium swing arm, rangka delta box, dan tenaga mesinyang paling besar, yakni 14,2 kW.

3. Suzuki GSX-R150

Suzuki GSX-R150 Special Edition MotoGP 2020 [PT Suzuki Indomobil Sales].
Suzuki GSX-R150 Special Edition MotoGP 2020 [PT Suzuki Indomobil Sales].

Dibandingkan dengan dua kompetitornya, hal yang paling menjadi poin plus bagi Suzuki GSX-R150 adalah faktor harga.

Motor ini dijual di pasaran dengan harga mulai dari Rp 30,6 juta untuk versi standar, lalu Rp 31,6 untuk versi keyless ignition, dan Rp 34,6 untuk versi ABS.

Minim gimmick, nilai jual motor ini adalah pada mesin DOHC overbore yang membuatnya mampu meraih kecepatan tinggi.

Secara teknis, motor ini mampu menghasilkan tenaga 14,1 kW dengan torsi sebesar 14 Nm. Walau di atas kertas kalah dari R15, tetapi dengan harga yang lebih hemat, serta bobot cuma 131 kg (lebih enteng 6 kg dari R15) membuat motor ini punya potensi untuk melaju kencang.

Baca Juga: Disangka Berbagi Virus Corona, Poster Pabrikan Motor Ini Bikin Salah Sangka

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI