5 Pilihan Mobil Irit Versi Daihatsu, Simak Opsinya di Sini!

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Sabtu, 03 September 2022 | 16:00 WIB
5 Pilihan Mobil Irit Versi Daihatsu, Simak Opsinya di Sini!
Ilustrasi Daihatsu Sigra - Mobil Irit Versi Daihatsu. (Daihatsu.co.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setiap orang memiliki tujuan yang berbeda-beda saat memilih jenis mobil yang diinginkan. Ada orang yang menginginkan memiliki kabin yang luas jika ingin menampung banyak orang, memiliki desain yang sporty untuk anak muda dan juga menginginkan mobil irit bahan bakar minyak (BBM) agar tidak perlu terlalu sering mengisi di SPBU.

Berikut ini beberapa rekomendasi mobil irit dari Daihatsu yang bisa menjadi referensi untuk Anda.

1. Daihatsu Ayla

Rekomendasi mobil irit pertama adalah Daihatsu Ayla. Mobil berjenis LCGC ini diketahui memiliki harga yang terjangkau dan irit bahan bakar. Daihatsu Ayla ini dapat melaju dengan hanya menghabiskan 19,3 km/liter. Mobil hatchback ini dibanderol dengan harga Rp 103,30 juta hingga Rp 161,05 juta untuk harga OTR Jakarta.

2. Daihatsu Sirion

Daihatsu Sirion menjadi mobil irit bahan bakar setelah Daihatsu Ayla. Mobil city car ini berkapasitas 1.298 cc yang mampu menempuh jarak hingga 20,8 km/liter. Mobil Daihatsu Sirion untuk tipe New Sirion X CVT dibanderol dengan harga mulai Rp 227,6 juta.

3. Daihatsu Terios

Daihatsu Terios menggunakan mesin dengan kapasitas 1.500cc yang didaulat menjadi mobil yang irit bensin. Selain itu, Daihatsu Terios juga dibekali dengan fitur Around View Monitor yang membuat mobil ini telah teruji keamanannya. Harga Daihatsu Terios 1.5 X MT dibanderol dengan harga Rp 232.3 juta.

4. Daihatsu Xenia

Baca Juga: Tak Hanya Mesin, AC Mobil Juga Perlu Servis Rutin

Mobil Daihatsu Xenia merupakan mobil jenis MPV yang paling irit BBM. Daihatsu Xenia memiliki kapasitas mesin dengan dua pilihan yakni 1.300 cc dengan mesin 1NR-VE dan 1.500 cc 2NR-VE 4 silinder, DOHC dengan teknologi dual VVT-i. Daihatsu All New Xenia 1.3 M MT dibanderol dengan harga Rp 216.9 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI