Improvement driving experience ini terbukti seru saat All-New Toyota Kijang Innova Zenix menjelajah rute pegunungan itu, sampai mengarah ke Yogyakarta melalui Magelang dan Sleman.
Menjawab keraguan calon peminat All-New Toyota Kijang Innova Zenix, Suara.com dan tim tidak mendapatkan kesulitan saat menggeber premium MPV dengan empat penumpang plus barang bawaan ketika menanjak di jalur perbukitan kawasan wisata andalan Kota Salatiga itu.
Mulus tanpa kendala, engine dan transmisi CVT berhasil menyalurkan tenaga ke roda depan sesuai kondisi jalan dan keinginan pengemudi. Ditambah stabilizer di belakang untuk menjaga kestabilan mobil supaya tidak mudah limbung.
Kekhawatiran saat melewati trek menurun juga mendapatkan jawaban dengan kemampuannya memberikan efek engine brake yang memadai berkat fitur uphill/downhill shift control untuk mencegah mobil bergerak turun tidak terkendali, selain memberikan ekstra power ketika menanjak.
Opsi mode manual transmisi CVT memberikan keleluasaan kepada driver untuk “bermain” dengan posisi gigi 10-percepatan guna memaksimalkan performa mesin.
Approach angle dan departure angle juga dipertahankan sama seperti generasi sebelumnya untuk memberikan peace of mind bagi pengemudi saat melibas jalanan tanjakan maupun turunan yang menantang.
Khusus varian hybrid, motor bakar atau ICE (Internal Combustion Engine) dan motor listrik menyalurkan tenaga gabungan ke roda depan dengan sangat tepat sesuai kebutuhan di rute berliku.
Di saat bersamaan, kegiatan mengisi ulang baterai hybrid terus berlangsung sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengurangi konsumsi bensin dan menekan polusi udara.
Pengemudi dan penumpang tidak merasakan perbedaan apapun ketika Toyota Hybrid System (THS) Gen-5 mengatur kolaborasi antara motor bakar, motor listrik, dan baterai.
![All-New Toyota Kijang Innova Hybrid di Jawa Tengah, antara Semarang dan Pekalongan dalam rangka test drive yang diikuti Suara.com [Suara.com/Manuel Jeghesta Nainggolan].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/21/29484-all-new-toyota-kijang-innova-suardotcom-manuel-j.jpg)
Semakin fun to drive, mode berkendara Eco, Normal, Power, dan EV terdapat di model Hybrid EV, di mana mode Eco, Normal, dan Power di model Gasoline. Driver memiliki kebebasan mengatur output tenaga sesuai keinginan dan membuat MPV ini begitu nyaman di jalan pegunungan.
Selain itu, tenaga dan torsi yang besar dengan kurva yang lebar sejak putaran rendah memberikan sensasi berkendara yang menghibur.
Sebagai catatan bagi para peminat Toyota Kijang Innova Zenix, varian yang tersedia: