Sering Terdengar Bunyi Seperti Tikus Pada Mobil? Ini Dia Penyebabnya

Selasa, 09 Januari 2024 | 15:25 WIB
Sering Terdengar Bunyi Seperti Tikus Pada Mobil? Ini Dia Penyebabnya
Ban Mobil Pirelli. (Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi beberapa pemobil, pasti sudah pernah mengalami dimana mendengarkan bunyi tikus. Insiden ini biasa terjadi ketika sistem pengereman dilakukan.

Bunyi seperti tikus ini terkadang mengganggu telinga pemobil yang membuat kurang fokus saat berkendara.

Ternyata ada beberapa penyebab suara mirip dengan tikus ini muncul pada mobil. Dilansir dari Daihatsu Indonesia, ada 6 penyebab suara tersebut muncul.

Ilustrasi kampas rem. (Unsplash/ün LIU)
Ilustrasi kampas rem. (Unsplash/ün LIU)

1. Berkendara saat Hujan

Ketika berkendara saat musim hujan, bunyi seperti tikus ini muncul. Hal ini terjadi lantaran gesekan antara aspal dengan ban mobil dan bagian cakram terkena percikan air hujan.

2. Bagian rem ada tetesan oli

Kebocoran oli di bagian pengereman bisa menyebabkan suara berdecit seperti tikus muncul.

3. Kampas rem kotor atau sudah tipis

Ketika kampas rem sudah mulai kotor, suara berdecit akan hadir ketika pemobil melakukan pengereman. Selain itu, kampas rem yang sudah tipis juga bisa membuat suara tikus muncul.

Baca Juga: Jangan Tertipu! Begini Panduan Jitu Memilih Mobil Bekas yang Layak Beli

Kampas rem mobil yang sudah menipis akan mengganggu proses pengeraman dan menimbulkan bunyi ketika rem mobil diinjak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI