4 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 30 Juta Idaman Anak Muda: Pajak Aktif, Perawatan Mudah

Senin, 21 Juli 2025 | 10:58 WIB
4 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 30 Juta Idaman Anak Muda: Pajak Aktif, Perawatan Mudah
Ilustrasi mobil bekas di bawah Rp 30 juta. (Freepik)

Suara.com - Anak muda yang sedang mencari kendaraan pribadi namun tidak ingin menguras isi tabungan, deretan kendaraan dari pasar mobil bekas bisa menjadi pilihan. Di bawah ini kami rangkum 4 rekomendasi mobil bekas di bawah Rp 30 juta idaman anak muda.

Di kelas harga ini, kondisi fisik dan mesin biasanya sudah cukup berumur, tetapi masih banyak pilihan yang layak pakai karena memiliki pajak aktif dan menjanjikan perawatan mudah.

Selain tampilannya masih menarik, konsumsi bahan bakarnya juga relatif irit sehingga tidak memberatkan biaya operasional sehari-hari.

Mobil-mobil bekas dengan harga terjangkau ini juga banyak tersedia di pasaran, baik di showroom, marketplace, maupun penjual individu.

Dengan perawatan yang tepat, mobil-mobil ini masih bisa diandalkan untuk keperluan harian seperti bekerja, kuliah, atau sekadar jalan-jalan.

Sebagai catatan, sebelum memutuskan untuk membeli mobil bekas ini, pastikan kondisi mesin dan surat-surat kendaraan lengkap agar lebih aman.

Agar bisa tetap tampil keren dan nyaman di jalan tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam, berikut ini 4 rekomendasi mobil bekas di bawah Rp 30 juta idaman anak muda.

1. Toyota Starlet (1986) - Rp 29.500.000

Toyota Starlet (1986). (OLX)
Toyota Starlet (1986). (OLX)

Kalau kamu mencari mobil bekas di bawah Rp 30 juta yang punya tampilan klasik tapi tetap asyik diajak jalan, Toyota Starlet (1986) atau yang sering disebut "Starlet Kotak" ini bisa jadi pilihan menarik.

Baca Juga: Anti Boncos! 8 Mobil Bekas Irit dan Lincah, Pas Buat Ngantor di Jakarta, Budget 80 Juta

Meskipun usianya sudah lebih dari tiga dekade, mobil hatchback ini terkenal bandel mesinnya, irit bahan bakar, dan punya desain kotak yang ikonik, membuatnya masih banyak dicari para penggemar mobil retro hingga saat ini.

2. Mitsubishi Lancer (1992) - Rp 27.500.000

Mitsubishi Lancer (1992). (OLX)
Mitsubishi Lancer (1992). (OLX)

Mitsubishi Lancer keluaran tahun 1992, atau yang sering disebut "Dan Gan", adalah pilihan menarik bagi kamu yang mencari sedan bekas dengan harga terjangkau namun tetap stylish dan punya performa lumayan.

Meskipun usianya sudah lebih dari dua dekade, Lancer Dan Gan ini dikenal dengan desainnya yang timeless, bahkan cenderung sporty untuk zamannya, serta mesinnya yang bandel dan responsif, terutama varian GTi-nya yang legendaris.

3. Suzuki Esteem (1996) - Rp 27.000.000

Suzuki Esteem (1996). (OLX)
Suzuki Esteem (1996). (OLX)

Kalau kamu mencari mobil bekas yang tangguh, irit, dan punya desain klasik yang timeless, Suzuki Esteem lansiran 1996 bisa jadi pilihan menarik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI