Suara.com - Pelabuhan Merak, Banten menjadi salah satu rute penyebrangan tersibuk di Indonesia. Pelabuhan ini merupakan lalu-lintas utama mobilitas dari Jawa-Sumatera menuju Bakeuhuni, Lampung.
Tak sedikit pengguna mobil pribadi mengakses Pelabuhan Merak dengan menggunakan mobil pribadi. Harga tiket kapal untuk mobil pribadi Jawa-Sumatera pun banyak diburu. Berikut rincian harga tiketnya seperti dilansir dari berbagai sumber.
1. Tiket Reguler tanpa kendaraan: Rp22.700 per orang;
2. Tiket Express tanpa kendaraan: Rp4.800 per orang;
3. Tiket Reguler dengan Motor (Golongan II/Golongan III): Rp62.100 per orang;
4. Tiket Express dengan Motor (Golongan II/Golongan III); Rp129.677 per orang;
5. Tiket Reguler dengan Mobil Pribadi (Golongan IV): Rp481.800 per orang;
6. Tiket Express dengan Mobil Pribadi (Golongan IV): Rp749.128 per orang
Faktor yang Mempengaruhi Tarif
Baca Juga: Liburan ke Bali Bawa Mobil? Ini Daftar Harga Tiket Kapal Terbaru Jawa-Bali plus Tips Anti Ngantre
Tahukah kamu, ukuran kendaraan ternyata ikut menentukan tarif penyeberangan? Mobil pribadi dengan panjang hingga 5 meter biasanya masuk golongan IVA. Kalau lebih panjang, golongannya otomatis naik—dan tarifnya pun ikut lebih tinggi.
Selain itu, aturan resmi pemerintah seperti KM 131 Tahun 2024 juga jadi acuan dalam menetapkan biaya penyeberangan antar-provinsi. Tarif bisa berubah karena inflasi, harga BBM, hingga biaya operasional kapal dan dermaga.
Nah, buat kamu yang berencana membawa mobil pribadi menyeberang ke Bali—apalagi kalau ini pengalaman pertama—ada beberapa trik biar perjalanan lebih lancar:
- Kenali golongan kendaraanmu → supaya bisa memperkirakan tarif yang harus dibayar.
- Cek jadwal kapal lebih dulu → terutama saat musim liburan atau akhir pekan, biar nggak terjebak antrean panjang. Kalau perlu, pesan tiket jauh-jauh hari.
- Siapkan dokumen kendaraan & kondisi mobil → proses naik kapal melibatkan loading ke dek khusus, jadi pastikan mobil dalam keadaan prima.
- Datang lebih awal ke pelabuhan → biar check-in dan loading kendaraan berjalan mulus tanpa drama.
- Simpan bukti pembayaran & tiket → karena biasanya akan dicek saat masuk area penyeberangan.
- Siapkan biaya ekstra → meski harga tiket sudah jelas, tetap perlu dana cadangan untuk parkir atau makan.
Dengan persiapan matang, perjalanan menyeberang ke Bali bukan cuma aman, tapi juga bebas ribet. Jadi, jangan lupa cek detail kecil sebelum berangkat, supaya liburanmu dimulai dengan tenang dan menyenangkan.
Volume Kendaraan di Pelabuhan Merak
Pelabuhan Merak, sebagai rute utama penyebrangan Jawa-Sumatera menjadi salah satu pelabuhan paling sibuk di Indonesia. Buktinya, pada momentum arus balik Lebaran 2025 lalu, data menunjukkan bahwa Pelabuhan Merak didatangi sedikitnya 55.000 kendaraan.