Sementara itu, Amanda Gratiana menambahkan adalah suatu kebanggaan tersendiri bagi kami bertiga untuk bisa bertemu dengan para siswa USG Education. Semangat mereka kembali mengingatkannya pada awal gerakan Gelang Harapan kami dirikan di tahun 2014.
"Regenerasi seperti ini adalah hal yang menjadi misi utama dari program Future Warrior of HOPE dari Gelang Harapan”, katanya.
Wulan Guritno, yang juga merupakan pendiri Gelang Harapan, menambahkan, melalui program kerjasama dengan generasi muda seperti siswa-siswi UIC College, dia berharap gerakan yang telah dijalankan selama 9 tahun tetap berkelanjutan.
Selain itu, dua mahasiswa luar biasa dari UIC College, MilenJaya Sakti dan Valerie, turut membagikan pengalaman mereka dalam perjalanan transformasi yang telah membekali mereka dengan keterampilan yang diperlukan untuk berkembang di industri masing-masing melalui program dari UIC College.
MilenJaya Sakti, siswa Business dari UIC College, mengungkapkan, pengalaman melakukan presentasi langsung mengenai ide pemasaran digital kepada klien sangat mempersiapkan kami untuk memasuki industri di masa depan.
"Kami belajar bagaimana menjelaskan ide-ide kreatif kami secara jelas dan meyakinkan, serta beradaptasi dengan kebutuhan klien. Hal ini memberi kami kepercayaan diri dan wawasan yang tak ternilai harganya dalam berkarir di dunia bisnis," katanya.
Valerie, siswa Computing Program dari UIC College menambahkan, pengalaman membuat aplikasi komputer untuk perusahaan yang menjadi kliennya telah mempertajam kemampuannya dalam memasuki dunia industri IT.
"Saya belajar tentang kerja tim, menghadapi tantangan teknis, dan mengembangkan solusi yang inovatif. Ini memberi saya pemahaman yang mendalam tentang pengembangan perangkat lunak dan menyiapkan saya untuk menghadapi tantangan yang ada di dunia industri IT yang terus berkembang," katanya.
Begitupun, Siswa dari UIC College of Design Sherlyn, Aiko Tanzil dan Michiko yang mengungkapkan hal yang sama.
Baca Juga: Berawal dari Segudang Prestasi, Kini Milenial Ini Jadi Content Creator Kuliner hingga Mental Health
“Kami sangat bangga bisa mempresentasikan karya seni kami di bidang Digital, Graphic dan Fashion desain dan di evaluasi langsung oleh ahli di industri. Harapan kami karya ini dapat turut memajukan dan di terima di industri kreatif Indonesia maupun global," ucapnya.