Untuk para atlet di daerah, Menpora Amali akan melakukan koordinasi dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) kemudian Kemenkes yang akan menyampaikan kepada Dinas Kesehatan Provinsi, Kabupaten dan Kota tempat para atlet dan pelatih tinggal.
“Sebab tidak mungkin borong semua ke Jakarta. Sementara mereka berada di daerah masing-masing. Yang ikut Pelatda untuk PON kan masih berada di provinsi masing-masing,” jelas Menpora Amali.