Alhasil, pasangan asal negeri jiran itu terus kehilangan angka dan Greysia/Apriyani kembali unggul dengan skor penututp 21-17.
Unggul atas Chow/Lee, Greysia/Apriyani masih menyisakan dua laga penyisihan di Grup A, yaitu melawan Chloe Birch/Lauren Smith asal Inggris pada Senin (26/7) dan kemudian menghadapi wakil tuan rumah Yuki Fukushima/Sayaka Hirota pada Selasa (27/7).
Selain Greysia/Apriyani, masih ada empat wakil bulu tangkis Indonesia yang akan memainkan laga perdana Olimpiade Tokyo 2020 pada Sabtu, yakni tunggal putra Grup G Jonatan Christie yang akan berhadapan dengan Aram Mahmoud yang merupakan wakil dari Tim Pengungsi Olimpiade IOC pada pukul 09.00 WIB.
Lalu ganda campuran Grup C Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menantang pasangan Australia Simon Wing Hang Leung/Gronya Sommerville pukul 09.40 WIB.
Selanjutnya, ganda putra Grup A Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kontra wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy pada pukul 10.20 WIB.
Terakhir, ganda putra Grup D Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan melawan Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura asal Kanada pada pukul 16.00 WIB.