Esteban Ocon Menangi F1 GP Hungaria yang Kacau Balau

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 01 Agustus 2021 | 23:01 WIB
Esteban Ocon Menangi F1 GP Hungaria yang Kacau Balau
Pebalap tim Alpine melintasi garis finis untuk menjuarai Grand Prix Hungaria, Sirkuit Hungaroring, Budapest. (1/8/2021) (ANTARA/REUTERS/David W Cerny).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Williams untuk pertama kalinya dalam tiga tahun terakhir finis dengan poin, setelah Nicholas Latifi dan George Russell finis P8 dan P9.

Verstappen, yang mengalami kerusakan di lantai mobilnya, membawa pulang poin terakhir di posisi sepuluh besar.

Dengan hasil itu, Hamilton kini mengambil alih pimpinan klasemen pebalap sementara dengan keunggulan enam poin dari Verstappen yang tergeser ke peringkat dua dengan koleksi 186 poin.

Mercedes juga menjadi pemuncak baru klasemen konstruktor, dengan keunggulan 10 poin dari tim Red Bull yang melorot ke peringkat dua.

Pebalap tim Alfa Romeo Kimi Raikkonen diganjar penalti 10 detik karena "unsafe release" saat keluar dari pitstop dan menghalangi mobil Haas Nikita Mazepin, yang pada akhirnya gagal melanjutkan lomba.

GP Hungaria menjadi balapan terakhir di paruh pertama musim F1 sebelum jeda musim panas bulan ini dan GP Belgia pada 29 Agustus nanti, demikian dilansir dari Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI