- Kompetisi bola voli PLN Mobile Proliga 2026 resmi dimulai di GOR Terpadu A. Yani, Pontianak, Kalimantan Barat.
- Pekan pertama berlangsung empat hari, dari Kamis hingga Minggu (8–11 Januari 2026), mempertandingkan tim putra dan putri.
- Proliga 2026 diikuti lima tim putra dan tujuh tim putri, dengan babak final di Yogyakarta April 2026.
Suara.com - Kompetisi bola voli profesional PLN Mobile Proliga 2026 resmi dimulai pekan ini. GOR Terpadu A. Yani, Pontianak, Kalimantan Barat, ditunjuk sebagai venue pembuka rangkaian pertandingan musim terbaru.
Pada pekan pertama, panitia menjadwalkan sembilan pertandingan yang berlangsung selama empat hari, mulai Kamis hingga Minggu, 8–11 Januari 2026. Seluruh laga mempertemukan tim sektor putra dan putri yang berpartisipasi di Proliga musim ini.
Rangkaian pertandingan pekan pembuka diawali pada Kamis (8/1/2026) dengan dua laga. Dari sektor putri, Jakarta Popsivo Polwan dijadwalkan menghadapi Medan Falcons. Setelah itu, sektor putra menyajikan duel antara Jakarta Bhayangkara Presisi melawan Medan Falcons Tirta Bhagasasi.
Pada Jumat (9/1/2026), dua pertandingan sektor putri akan digelar. Jakarta Pertamina Enduro dijadwalkan bertemu Jakarta Electric PLN, sementara Bandung BJB Tandamata menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Pertandingan berlanjut pada Sabtu (10/1/2026) dengan satu laga putri antara Medan Falcons melawan Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia. Pada hari yang sama, sektor putra menyajikan pertandingan antara juara bertahan Jakarta LavAni kontra Jakarta Garuda Jaya.
Pekan pertama Proliga 2026 ditutup pada Minggu (11/1/2026) dengan tiga pertandingan. Dari sektor putri, Jakarta Electric PLN berhadapan dengan Jakarta Livin Mandiri, disusul laga Jakarta Popsivo Polwan melawan Bandung BJB Tandamata. Sementara itu, sektor putra mempertemukan Jakarta Bhayangkara Presisi dan Surabaya Samator.
PLN Mobile Proliga 2026 diikuti oleh lima tim putra dan tujuh tim putri. Pada sektor putra, peserta terdiri atas Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta Garuda Jaya, Jakarta LavAni, Medan Falcons Tirta Bhagasasi, dan Surabaya Samator.
Adapun sektor putri diikuti Bandung BJB Tandamata, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, Jakarta Electric PLN Mobile, Jakarta Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Popsivo Polwan, serta Medan Falcons.
Usai seri pembuka di Pontianak, kompetisi akan berlanjut ke GOR Voli Indoor Sumut Sport Center, Medan, pada 15–18 Januari 2026, kemudian ke GOR Sabilulungan Jalak Harupat, Bandung, pada 22–25 Januari 2026.
Baca Juga: Belajar Perlahan, Wilda Nurfadhilah Tak Ingin Buru-buru Lanjutkan Karier sebagai Pelatih
Putaran reguler tahap awal dijadwalkan berakhir di GOR Tri Dharma, Gresik, pada 29 Januari–1 Februari 2026. Setelah itu, pertandingan berlanjut ke GOR Ken Arok, Malang, pada 5–8 Februari, serta GOR Utama, Bojonegoro, pada 12–15 Februari 2026.
Putaran reguler selanjutnya digelar di Padepokan Voli Jenderal Kunarto, Sentul, Bogor, pada 19–22 Februari dan 26 Februari–1 Maret 2026.
Babak Final Four Proliga 2026 dijadwalkan berlangsung di Surabaya pada 3–5 April, Semarang pada 10–12 April, serta Solo pada 17–19 April 2026. Sementara itu, Grand Final akan digelar di Yogyakarta pada 24–26 April 2026.
Jadwal Pekan 1 PLN Mobile Proliga 2026
GOR Terpadu A. Yani, Pontianak
Kamis (8/1/2026)
16.00 WIB, Putri: Jakarta Popsivo Polwan vs Medan Falcons
19.00 WIB, Putra: Jakarta Bhayangkara Presisi vs Medan Falcons Tirta Bhagasasi
Jumat (9/1/2026)
16.00 WIB, Putri: Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Electric PLN
19.00 WIB, Putri: Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Livin Mandiri