4. Layanan garansi dan proteksi eksklusif
![Peluncuran Lenovo Legion Y530 di Jakarta, Selasa (18/9/2018). [Suara.com/Lintang Siltya Utami]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/09/18/78664-lenovo-legion-y530.jpg)
Lenovo memberikan layanan Lenovo Triple Protection, yaitu paket proteksi eksklusif Lenovo yang terdiri dari Accidental Damage Protection, perlindungan maksimal dengan software antivirus McAfee senilai lebih dari Rp 1 juta, dan Lenovo Exclusive Protection yang berisi dua tahun garansi resmi Lenovo Indonesia, serta International Warranty Service yang berlaku di seluruh negara.
Untuk layanan Accidental Damage Protection sendiri, Lenovo akan memberikan garansi yang menanggung kerusakan yang tidak termasuk dalam garansi normal, seperti jatuh tanpa disengaja, terkena tumpahan air, lonjakan arus listrik, atau LCD pecah. Garansi perlindungan Lenovo ini berlaku selama 2 tahun sejak tanggal pembelian produk.