Sasar Blink, Samsung Galaxy A80 Rilis Edisi Khusus Blackpink

Rabu, 31 Juli 2019 | 15:25 WIB
Sasar Blink, Samsung Galaxy A80 Rilis Edisi Khusus Blackpink
Samsung Galaxy A80 Rilis Edisi khusus Blackpink. [Samsung Indonesia]

Suara.com - Samsung Indonesia merilis smartphone Galaxy A80 dengan edisi khusus Blackpink. Hadir dengan warna hitam dan pink elegan khas Blackpink, perangkat ini dirancang khusus untuk para Blink, sebutan penggemar girlgroup asal Korea Selatan itu.

Samsung Galaxy A80 edisi Blackpink ini sendiri merupakan bentuk kerja sama Samsung dan Blackpink, sebagai brand ambassador Galaxy A series terutama untuk varian Samsung Galaxy A80.

"Kami memilih bekerja sama dengan Blackpink untuk Galaxy A karena mereka merupakan representasi live generation, yang senang membagikan cerita dan pengalaman mereka secara live. Mereka kerap menghasilkan konten-konten yang autentik, serta ingin selalu terhubung dengan para penggemar, melalui berbagai platform media sosial," ucap Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia melalui keterangan resminya.

Samsung Galaxy A80 Rilis Edisi khusus Blackpink. [Samsung Indonesia]
Samsung Galaxy A80 Rilis Edisi khusus Blackpink. [Samsung Indonesia]

Samsung Galaxy A80 hadir dengan all new Cinematic Infinity Display dan rotating triple camera yang memiliki resolusi 48 MP serta baterai sebesar 3.700 mAh. Diotaki dengan Snapdragon 730G yang mendukung penuh aktivitas live gaming dan teknologi AI yang 2 kali lebih cepat saat mengoperasikan aplikasi.

Samsung Galaxy A80 Rilis Edisi khusus Blackpink. [Samsung Indonesia]
Samsung Galaxy A80 Rilis Edisi khusus Blackpink. [Samsung Indonesia]

Tidak hanya Galaxy A80 edisi Blackpink, Samsung pun turut menghadirkan Galaxy Buds dan Galaxy Watch edisi serupa. Ketiganya dibanderol dengan harga Rp 14,999 juta dan sudah dapat dipesan melalui sistem pre-order yang dimulai pada 1 Agustus 2019. Penawaran spesial ini sendiri sangat terbatas karena Samsung hanya menyediakan sebanyak 500 unit di Indonesia.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI