Ilmuwan Temukan Planet Neraka, Temperaturnya Bisa Mencairkan Logam

Kamis, 29 April 2021 | 12:35 WIB
Ilmuwan Temukan Planet Neraka, Temperaturnya Bisa Mencairkan Logam
Transiting Exoplanet Survey Satellite (TESS) milik NASA. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Meski begitu, Matahari masih memimpin dengan suhu permukaan 5.505 derajat Celcius.

Dilansir dari Independent, Kamis (29/4/2021), jenis planet yang dikenal sebagai Jupiter ultra-hot ini jarang ditemukan.

Planet ini memiliki keunikannya sendiri karena orbitnya yang mundur.

"Jika kita melihat tata surya, semua planet mengorbit ke arah yang sama dengan rotasi Matahari dan semuanya berada di bidang yang sama," kata Dr Addison.

Eksoplanet. [NASA]
Eksoplanet. [NASA]

Menariknya, dia menambahkan, orbit planet baru ini sangat miring sehingga sebenarnya berlawanan arah dengan rotasi bintang induknya.

Planet TOI-1431b pertama kali ditemukan oleh Transiting Exoplanet Survey Satellite (TESS) NASA, yang diperkuat oleh pengamatan dan studi dari teleskop Stellar Observation Network Group (SONG) di Kepulauan Canary.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI