Suara.com - Grab Indonesia menginvestasikan Rp 25 miliar untuk memberi bantuan ke para mitra pengemudi (driver).
Dana ini disalurkan lewat program ATASI (Antisipasi, TAngkal, VaksinaSI) yang diluncurkan pada Senin lalu.
"Grab telah menginvestasikan 25 Miliar Rupiah untuk program ATASI yang bertujuan untuk melindungi kesehatan dan pendapatan mitra pengemudi di masa pandemi," kata Ridzki Kramadibrata, President of Grab Indonesia dalam keterangannya, Minggu (8/8/2021).
Program ATASI Grab Indonesia ini mencakup Antisipasi berupa pengembalian biaya tes Antigen atau PCR mitra pengemudi senilai Rp 800.000 serta proteksi pendapatan sampai Rp 3 juta per mitra yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Antisipasi ini juga meliputi harga khusus untuk tes kesehatan umum di klinik Kimia Farma hingga diskon Rp 5.000 dengan batas transaksi Rp 20.000 di GrabFood untuk para mitra driver.
Untuk Tangkal, Grab Indonesia membagikan Rp 150.000 ke mitra pengemudi untuk memperoleh barang kebutuhan sehari-hari atau sembako dan obat-obatan senilai Rp 50.000 dari Indomaret melalui aplikasi mitra.
![Driver Grab Bike [suara.com/M. Fauzi Daulay]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2017/09/08/81092-driver-grab-bike-suaracomm-fauzi-daulay.jpg)
"Sebanyak 27 ribu Mitra Pengemudi telah memanfaatkan paket sembako program ATASI sejak diluncurkan Senin lalu," kata Ridzki.
Sedangkan di poin vaksinasi yakni mendorong dan mendukung program vaksinasi bagi mitra pengemudi di seluruh Indonesia dengan komunikasi yang intens dan menyeluruh.
"Kami harap program ini akan membantu mitra pengemudi yang terdampak pandemi dan setidaknya dapat mengurangi beban pikiran yang ada," pungkas Ridzki.
Baca Juga: Buat Pendonor Plasma Konvalesen, Grab Gratiskan Layanan Transportasi ke PMI
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi turut mengapresiasi inisiatif Grab Indonesia dalam memberikan dukungan dan bantuan terhadap mitra-mitranya di masa pandemi Covid-19.