Pindah GH, ONIC Drian Gabung EVOS Legends?

Kamis, 20 Januari 2022 | 15:49 WIB
Pindah GH, ONIC Drian Gabung EVOS Legends?
ONIC Drian. (MOONTON Games)

Suara.com - Kabar mengenai transfer list jelang MPL Season 9 sedang begitu santer beredar. Terbaru, tanker ONIC, Kiboy resmi membenarkan kabar mengenai Drian yang sudah meninggalkan gaming house atau GH tim landak kuning.

Penjelasan dari Kiboy mengenai kabar Drian meninggalkan GH ONIC ini semakin membenarkan rumor mengenai bergabungnya player asal Pontianak tersebut dengan EVOS Legends.

Hal tersebut disampaikan oleh Kiboy dalam live streaming di NIMO TV beberapa waktu yang lalu. Diakui oleh Kiboy, Drian sudah sejak lama berada di GH yang berbeda darinya dan kawan-kawan.

Lebih lanjut, Kiboy meminta penggemar untuk menantikan pengumuman resmi dari ONIC nantinya mengenai kepastian dan nasib Drian untuk MPL Season 9 mendatang.

"Drian udah pindah GH ya, udah lama. Tunggu aja announcement-nya" jelas Kiboy.

Sebelumnya, dalam live streaming dengan Nita Vior, Drian mengaku bahwa dirinya sudah mengikuti trial di EVOS Legends dan sudah melakukan photoshoot dengan mengenakan jersey tim macan putih.

"Sombong banget, gue juga punya (jersey EVOS) kemarin gue photoshoot. Mana ada gue bilang mau trial, gue langsung masuk," ungkap Drian.

Belum diketahui dengan pasti mengenai kepastian rumor bergabungnya Drian dengan EVOS Legends. Pasalnya, sebelumnya rumor ini sempat dibantah oleh Head of EVOS Esports yaitu Aldean Tegar.

Baca Juga: ONIC Berkolaborasi dengan One Piece, Hadirkan Produk Apa Saja?

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI