4 Karakter Apex Legends Ini Terhubung dengan Titanfall

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 18 Mei 2022 | 06:14 WIB
4 Karakter Apex Legends Ini Terhubung dengan Titanfall
Apex Legends. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Reid kemudian terluka parah selama misi. Pikirannya diunggah ke dalam simulacrum dan dia menjadi Ash.

Setelah dia meninggal di Titanfall 2 dan dibangun kembali, dia terhubung kembali dengan Blisk dan diminta untuk menjalankan Arena.

Akhirnya, dia bergabung dengan Apex Games sebagai legenda.

2. Bangalore Dulu Bekerja untuk Perusahaan Manufaktur Antarbintang Titanfall

Anita “Bangalore” Williams adalah salah satu karakter paling cadas di Apex Legends.

Karakter Titanfall, Bangalore. [Titanfall.fandom]
Karakter Titanfall, Bangalore. [Titanfall.fandom]

Dia merupakan tentara di bawah IMC (Interstellar Manufacturing Corporation).

Bangalore bergabung dengan IMC bersama dengan empat kakak lelakinya.

Menjelang akhir perang, selama Pertempuran Gridiron, Bangalore terluka oleh Pilot Milisi.

Satu-satunya saudara lelakinya yang masih hidup, Jackson, melarikan diri bersamanya ke Outlands.

Baca Juga: Apex Legends Mobile Resmi Dirilis Global 17 Mei

Saudara kandung itu akhirnya diserang oleh Pilot IMC karena meninggalkan pertempuran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI