Program Starlink menelan biaya 20 juta Dolar AS per bulan untuk pemeliharaannya, menurut Elon Musk.
Baru-baru ini, mengatakan SpaceX telah menghabiskan 80 juta Dolar AS sejauh ini untuk menjaga Ukraina tetap online.
"Selain terminal, kita harus membuat, meluncurkan, memelihara & mengisi ulang satelit & stasiun bumi," tulisnya di Twitter.
"Kami juga harus bertahan melawan serangan siber & gangguan, yang semakin sulit."
Wakil Perdana Menteri Ukraina, Mykhailo Fedorov, meremehkan ketegangan dengan Musk, menulis di Twitter bahwa miliarder itu adalah salah satu donor swasta top dunia yang mendukung Ukraina.
![Sekelompok satelit Starlink berhasil dipotret saat melintas di atas Kota Leiden, Belanda pada 24 Mei 2019. [AFP/Marco Langbroek]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/04/01/24450-starlink.jpg)
"Starlink adalah elemen penting dari infrastruktur penting kami," tulisnya.
Minggu ini, Elon Musk membantah telah berbicara dengan Presiden Rusia Vladimir Putin sebelum merilis jajak pendapat Twitter-nya.
"Saya telah berbicara dengan Putin hanya sekali dan itu sekitar 18 bulan yang lalu. Subjeknya adalah ruang angkasa," tweetnya dilansir laman BBC, Minggu (16/10/2022).
Pernyataan itu muncul setelah seorang peneliti think tank mengklaim bahwa Musk secara pribadi telah memberi tahu dia tentang dugaan percakapan itu.
Baca Juga: Para Ahli Prediksi Elon Musk Bakal Bikin Twitter seperti WeChat