Fitur Baru Twitter Blue Bisa Unggah Video 60 Menit

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 27 Desember 2022 | 07:35 WIB
Fitur Baru Twitter Blue Bisa Unggah Video 60 Menit
Ilustrasi Twitter. [Daddy Mohlala/Unsplash]

Suara.com - Sejak Twitter diakuisisi Elon Musk, telah terjadi sejumlah perubahan baik di perusahaan maupun operasionalnya.

Sekarang, pembaruan terbaru pada langganan berbayar Twitter Blue menghadirkan fitur baru memungkinkan penggunanya mengunggah video 60 menit.

Buat informasi, Twitter Blue adalah yang memberi pengguna tanda centang Biru dan memverifikasi profil.

Bisnis dan perusahaan besar akan menerima tanda centang Emas untuk membedakan mereka dari pengguna biasa.

Dengan langganan Twitter Blue pengguna bebas iklan di platform microblogging, sebagaimana melansir laman Gizmochina, Selasa (27/12/2022).

Pembaruan terbaru, mencakup “peringkat yang diprioritaskan dalam percakapan”. Ini berarti balasan kamu akan diberi peringkat lebih tinggi dan dibuat lebih terlihat di tweet.

Ilustrasi Twitter (Pixabay/gelalt)
Ilustrasi Twitter (Pixabay/gelalt)

Kedua fitur ini tidak mengejutkan karena sudah dijanjikan oleh Elon Musk bulan lalu ketika dia menyatakan bahwa pelanggan Blue yang membayar 8 Dolar AS setiap bulan akan mendapatkan "prioritas dalam balasan, sebutan & pencarian" selain dapat memosting video berdurasi satu jam.

Sesuai catatan resmi dari dukungan Twitter, peringkat prioritas juga akan membantu menurunkan visibilitas penipuan, spam, dan bot.

Meski demikian, masih belum jelas apakah pelanggan Twitter Biru akan berada di daftar teratas di setiap balasan tweet.

Unggahan video baru juga hanya ditawarkan kepada pengguna web. Dengan kata lain, aturan upload video 10 menit tetap berlaku untuk pengguna di perangkat seluler iOS dan Android.

Baca Juga: Menghilang Hampir 2 Minggu dari Twitter, Kaesang Pangarep Dicari Warganet: Ini Orang ke Mana

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI