Redmi Note 13R Resmi Meluncur, HP Murah Baru dari Xiaomi

Dicky Prastya Suara.Com
Minggu, 19 Mei 2024 | 17:59 WIB
Redmi Note 13R Resmi Meluncur, HP Murah Baru dari Xiaomi
Redmi Note 13R. [Xiaomi China]

Suara.com - Xiaomi resmi memperkenalkan Redmi Note 13R ke pasar China. Ini menambah varian baru di seri Redmi Note 13 yang sudah diluncurkan lebih dulu.

Redmi Note 13R adalah penerus dari Redmi Note 12R. Menariknya, dua ponsel ini justru memiliki spesifikasi yang mirip.

Perbedaan keduanya hanyalah terletak di bagian desain kamera belakang dan lampu flash LED, tapi perubahannya pun hanya sedikit.

Berikut spesifikasi dan harga Redmi Note 13R yang dikutip dari GSM Arena, Minggu (19/5/2024).

Redmi Note 13R. [Xiaomi China]
Redmi Note 13R. [Xiaomi China]

Spesifikasi Redmi Note 13R

Redmi Note 13R mengusung layar IPS LCD berukuran 6,79 inci, resolusi FHD+ 1.080 x 2.460 piksel, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, dan kecerahan maksimum 550 nits.

HP murah Xiaomi ini memiliki kamera utama 50MP dan kamera sekunder 2MP di bagian belakang. Di sisi depan ada kamera selfie beresolusi 8MP.

Redmi Note 13R diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 4 Gen 2 yang dipasangkan dengan RAM hingga 12GB dan ROM hingga 512GB. Sistem operasinya sudah HyperOS.

Baterainya berkapasitas 5.030mAh dengan charger 33W. Fitur lainnya yakni dual SIM, 5G, USB-C, Infrared Blaster, NFC, hingga sensor fingerprint (sidik jari) di samping.

Redmi Note 13R. [Xiaomi China]
Redmi Note 13R. [Xiaomi China]

Harga Redmi Note 13R

  • 6GB + 128GB = 1.399 Yuan atau Rp 3,1 juta
  • 8GB + 128GB = 1.599 Yuan atau Rp 3,5 juta
  • 8GB + 256GB = 1.799 Yuan atau Rp 4 juta
  • 12GB + 256GB = 1.999 Yuan atau Rp 4,5 juta

Redmi Note 13R tersedia dalam varian warna Crystal Silver, Light Sea Blue, dan Midnight Dark. Perlu dicatat kalau ini dirilis eksklusif di pasar China, tidak ada informasi apakah ponsel juga diluncurkan ke pasar global termasuk Indonesia.

Baca Juga: Cara Update HyperOS di Redmi Note 13 Series, Mudah!

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI