Cara Menghapus Akun Google dari Chrome

Selasa, 11 Juni 2024 | 06:29 WIB
Cara Menghapus Akun Google dari Chrome
Ilustrasi Google Chrome. [Shutterstock]

Suara.com - Google Chrome biasanya terintegrasi dengan akun Google pengguna, memungkinkan pengguna menyimpan pengaturan khusus, bookmark, dan lainnya. Ini menjadikan penjelajahan web di Chrome lebih personal dan efisien.

Namun, jika pengguna mengkhawatirkan data yang tertaut ketika berencana menjual perangkat atau perangkat tersebut akan digunakan orang lain, maka sebaiknya pengguna menghapus akun Google dari Chrome.

Ada beberapa hal yang terjadi saat pengguna menghapus akun Google dari Chrome, seperti yang dijabarkan berikut ini:

  • Hilangnya data yang disinkronkan: Riwayat penjelajahan yang disinkronkan, bookmark, kata sandi, dan data pengisian otomatis tidak lagi tersedia.
  • Reset ke setelan default: Penyesuaian apa pun yang pengguna buat di Chrome, seperti setelan tema atau ekstensi, disetel ulang untuk akun berikutnya yang pengguna buat.
  • Keluar dari layanan Google: Menghapus akun akan membuat pengguna keluar dari semua layanan Google, seperti Gmail dan Drive.

Berikut ini cara menghapus akun Google dari Chrome:

Cara menghapus akun Google dari Chrome lewat desktop

  • Buka Chrome di desktop.
  • Klik tiga titik di pojok kanan atas profil yang ingin pengguna hapus.
  • Pilih Delete dari menu yang muncul.
  • Akun Google sekarang dihapus dari Chrome.
Google Chrome. [PhotoMIX Company/Pexel]
Google Chrome. [PhotoMIX Company/Pexel]

Cara menghapus akun Google dari Chrome di iOS dan Android

  • Buka aplikasi Chrome.
  • Ketuk gambar profil pengguna di sudut kanan atas layar.
  • Selanjutnya, ketuk opsi nama akun di bagian atas layar Settings.
  • Gulir ke bagian bawah layar berikutnya dan ketuk Manage Accounts on This Device.
  • Pengguna akan melihat daftar akun di perangkat ini. Ketuk akun yang ingin pengguna hapus dari Chrome.
  • Ketuk Remove from This Device di pop-up di bagian bawah layar.
  • Pesan terakhir yang mencakup konsekuensi penghapusan akun akan muncul. Bacalah lalu ketuk Remove.
  • Akun Google sekarang dihapus dari Chrome.

Menghapus akun Google dari Chrome adalah cara yang baik untuk mengelola jejak digital hingga meningkatkan privasi. Namun, itu tidak menghapus data, sehingga pengguna selalu dapat menambahkan kembali akun ke Chrome kapanpun.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI