Nganggur 2 Tahun, Kisah Warganet Berhasil Punya Tabungan Rp 55 Juta Setahun Ini Bikin Iri

Senin, 15 Juli 2024 | 13:26 WIB
Nganggur 2 Tahun, Kisah Warganet Berhasil Punya Tabungan Rp 55 Juta Setahun Ini Bikin Iri
Ilustrasi tabungan. (Freepik)

Suara.com - Sebuah unggahan viral di media sosial berisi kisah seorang warganet yang berhasil menabung sebesar Rp 55,4 juta hanya dalam waktu satu tahun.

Netizen yang tak diketahui identitasnya ini membagikan kisahnya melalui salah satu base X @tanyarlfes pada 14 Juli 2024. Menurut pengakuannya, ia sempat menganggur selama dua tahun usai lulus dari perguruan tinggi pada tiga tahun lalu.

Namun, setelah mendapat pekerjaan dan bekerja selama satu tahun, warganet itu berhasil menabung sebanyak Rp 55,4 juta. Ia juga melampirkan bukti tabungannya dalam bentuk gambar tangkapan layar.

Tabungan warganet dengan jumlah Rp 55 juta. [X/tanyarlfes]
Tabungan warganet dengan jumlah Rp 55 juta. [X/tanyarlfes]

Menariknya, nominal itu ia dapatkan pada usia 24 tahun. Warganet mengaku ia mampu menabung dengan mengesampingkan kebutuhan lainnya dan hanya fokus bekerja.

"Tabungan aku di usia yang baru genap 24 tahun guys. 3 tahun lulus kuliah, nganggur dulu 2 tahun, dan baru kerja setahunan ini. No boyfriend, no fangirling, fokus kerja doang. Alhamdulillah udah kekumpul segini," cuitnya.

Dalam unggahan lainnya, warganet itu mengaku bahwa ia membagikan kisahnya bukan untuk memamerkan diri. Melainkan untuk memberikan semangat dan membuktikan diri bahwa ia bisa bangkit dari masa sulitnya.

Lebih lanjut, warganet itu juga mengaku bekerja sebagai Virtual Assistant. Jenis pekerjaan tersebut belakangan ini memang marak dibutuhkan.

Postingan yang disukai sebanyak lebih dari 45.000 kali oleh sesama pengguna X itu pun menuai beragam komentar dari pengguna lainnya. Tak sedikit pengguna X yang iri sekaligus kagum dengan pencapaiannya di usia muda.

"'No boyfriend, no fangirling, fokus kerja doang'. Kuncinya ini ya, tabungan gue habis buat nonton konser doang," tulis akun @wem***_

Baca Juga: Auto Ngakak! Intip Kumpulan Jokes Andre Taulany di Status WhatsApp yang Bikin Heboh TikTok

"Alhamdulillah ikut seneng kak, Insya Allah aku dan yang lainnya bisa nyusul," komentar @pq****

"Gila keren banget, bahkan sempet gap 2 tahun pasca kelulusan. Spill rahasia boleh nggak?" timpal @wint****_******

"Minjem 100 kayaknya masih tetap banyak deh," sahut @pangg*********

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI