Username Gopay Sudah Ganti, Netizen Masih Temukan Nama Gibran Rakabuming di Nomor Virtual Account Fufufafa

Minggu, 22 September 2024 | 18:00 WIB
Username Gopay Sudah Ganti, Netizen Masih Temukan Nama Gibran Rakabuming di Nomor Virtual Account Fufufafa
Potret Gibran Rakabuming Raka (Instagram)

Suara.com - Netizen baru-baru ini mengirimkan GoPay ke nomor HP Fufufafa yang diduga terkait dengan nama Gibran Rakabuming. Usai viral dan mengganti username di aplikasi tersebut, netizen masih menemukan nama putra sulung Jokowi ini di nomor virtual account terkait nomor HP Fufufafa.

Sebelumnya, identitas pribadi Gibran Rakabuming menjadi konsumsi publik di X. Nomor HP pribadi miliknya ini disebut-sebut berkaitan dengan akun Kaskus Fufufafa serta email usaha katering Gibran yaitu Chilli Pari.

Menimbulkan banyak kecurigaan, belum lama ini netizen mengirimkan saldo GoPay ke nomor diduga milik Fufufafa tersebut. Mengejutkan, nama Gibran Rakabuming justru muncul di laman notifikasi.

Setelah viral dan menuai berbagai reaksi, username GoPay Gibran Rakabuming ini kemudian berubah nama menjadi 'Slamet'. Seolah tidak gentar, netizen kembali melakukan uji coba mengirimkan saldo e-money melalui virtual account nomor HP diduga milik akun Kaskus Fufufafa ini.

Alhasil, netizen dengan akun @ekokuntadhi1 ini masih menemukan nama Gibran Rakabuming. Nama yang tertera tersebut rupanya tidak langsung terganti meskipun username di GoPay telah resmi diganti.

"Kalau transfer GoPay to GoPay sekarang yang keluar namanya 'Slamet'. Kalau transfernya dari virtual account bank, baru keluar nama Mas Gibran. Sudah gak usah ditransfer lagi, orangnya udah Slamet" tulis akun tersebut.

Viral di X, unggahan mengenai nama Gibran Rakabuming yang muncul di nomor virtual account diduga milik Fufufafa ini lalu menuai berbagai komentar dari netizen.

"Bro cosplay jadi Slamet?" balas netizen.

"Hahaha rill kak, cobain ternyata beda tempat transfer beda nama wkwk kalau antar GoPay namanya berubah jadi Slamet, kalau pakai virtual account rill namanya terpampang nyata" komentar akun lainnya.

Baca Juga: Fufufafa Kerap Ejek Didit Prabowo, Tatapan Gibran Saat Duduk Satu Meja Jadi Sorotan: Kok Tatapannya Begitu?

"Penguasa mah bebas, bisa merubah salah jadi benar" ungkap netizen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI