Infinix Note 50s Pro Plus 5G Hadirkan Desain Begini, Bawa Inovasi Baru yang Ciamik

Sabtu, 05 April 2025 | 17:17 WIB
Infinix Note 50s Pro Plus 5G Hadirkan Desain Begini, Bawa Inovasi Baru yang Ciamik
Bocoran tampilan Infinix Note 50s Pro Plus 5G. (Gizmochina)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kapasitas ini sudah dilengkapi dengan dukungan pengisian daya kabel 100W dan nirkabel 50W. Untuk selfie, Infinix Note 50s Pro Plus 5G dipercaya menghadirkan sensor 32 MP di bagian depan.

Bagian belakangnya membawa kamera utama 50 MP dengan dukungan OIS, lensa ultrawide 8 MP dan kamera telefoto periskop 50 MP yang sudah mendukung OIS serta zoom optik 3x.

Perangkat ini dilengkapi dengan Android 15 berbasis XOS dengan sensor sidik jari dalam layar, IR blaster dan Active Halo Lighting di bagian belakang.

MediaTek Helio G100. (Tecno)
MediaTek Helio G100. (Tecno)

Infinix Note 50: Seri Andalan Baru Infinix

Infinix kembali meramaikan pasar smartphone dengan meluncurkan Infinix Note 50, sebuah perangkat yang menawarkan kombinasi spesifikasi mumpuni dan harga terjangkau.

Perangkat ini hadir dengan desain elegan dan bodi tipis berketebalan 7,55 mm serta bobot 199 gram, memberikan kenyamanan saat digenggam. 

Layar AMOLED berukuran 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2436 piksel) dan refresh rate adaptif hingga 144Hz memastikan tampilan visual yang tajam dan responsif.

Ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G100 Ultimate yang dipadukan dengan CPU octa-core (2x2.2GHz Cortex-A76 & 6x2.0GHz Cortex-A55) dan GPU Mali-G57, Infinix Note 50 mampu memberikan performa optimal untuk multitasking dan gaming.

Perangkat ini dilengkapi RAM 8 GB yang dapat diperluas hingga 16 GB melalui fitur Extended RAM, serta penyimpanan internal 256 GB berjenis UFS 2.2.

Baca Juga: Infinix Hot 50i vs Samsung Galaxy M06: Harga Beda Tipis, Mana yang Lebih Oke?

Untuk kebutuhan fotografi, Infinix Note 50 dibekali dengan kamera utama 50 MP yang dilengkapi Optical Image Stabilization (OIS) untuk hasil foto yang lebih stabil dan tajam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI