Anda sebaiknya mengombinasikan serangan jarak jauh dan dekat agar invasi tak meruntuhkan Pusat Kota.
Kekurangan
Dibanding Whiteout Survival, Kingshot terhitung 'pelit' dalam memberikan permata. Ini membuat pembangunan pada level awal tak bisa terlalu cepat.
DNA 'Pay to Win' dari game sebelah sepertinya menginspirasi Kingshot. Developer hanya menghadirkan satu tukang di mana player harus membayar untuk memperbanyak tukang atau pembangun.
Tentu pemain yang membayar memiliki keuntungan lebih dalam membangun wilayah lebih cepat. Kekurangan yang cukup mengecewakan adalah adanya lag saat pergantian chapter serta invasi.
Meski tak sering, ini sangat mengganggu pengalaman bermain. Perbedaan kekuatan antara player berbayar vs pemain gratisan tak seimbang di dunia terbuka sehingga cukup memancing emosi.
Kesimpulan
Kingshot cocok bagi kalian yang mencari game perang abad pertengahan dengan karakter chubby dan imut. Permainan ini mempunyai gameplay sederhana sehingga cocok dimainkan untuk pemula. Apabila berfokus memberantas NPC, Kingshot dapat menjadi game pelepas stres. Berbanding 180 derajat, Anda kemungkinan besar bakal emosi apabila bertemu player sultan di game tersebut.
Baca Juga: Rahasia di Balik Nickname Keren Akun FF dan Game Online Lain: Situs Gratisan Ini Jadi Solusi