Lenovo Rilis Jajaran Laptop Bisnis ThinkPad Aura Edition ke RI, Harga Tembus Rp 40 Jutaan

Dicky Prastya Suara.Com
Rabu, 07 Mei 2025 | 14:14 WIB
Lenovo Rilis Jajaran Laptop Bisnis ThinkPad Aura Edition ke RI, Harga Tembus Rp 40 Jutaan
Laptop Lenovo ThinkPad X9 14 Gen 1 yang resmi dikenalkan ke Indonesia pada Rabu (7/5/2025). [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Perangkat ini juga dirancang agar pengguna dapat terus terkoneksi dengan lancar berkat dukungan  Wi-Fi 7. Integrasi AI di perangkat ini akan dapat memaksimalkan penggunaan daya baterai, menyarankan tindakan berdasarkan kebiasaan pengguna hingga menyempurnakan tampilan suara dan visual ketika meeting virtual. 

Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition

Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition mengusung desain praktis minimalis untuk para profesional kreatif dan decision-maker yang membutuhkan kecepatan, kenyamanan dan visual yang premium. 

Berbekal layar OLED hingga 15,3 inci dengan resolusi 2.8K, audio Dolby Atmos serta integrasi AI, perangkat ini mampu menghadirkan pengalaman kerja yang premium.

Hadir dengan prosesor Intel® Core Ultra (Series 2) dan Intel Arc Graphics Xe2, perangkat ini mampu menghadirkan kinerja yang mulus untuk proses kerja berat seperti analisis data real-time,  pengolahan dokumen skala besar, video editing, hingga CAD (Computer Aided Design). 

Performanya juga dilengkapi dengan kapasitas RAM hingga 32GB LPDDR5x yang mampu menjalankan software yang menuntut banyak sumber daya tanpa kendala. 

Tidak hanya itu, Lenovo ThinkPad X9 Aura Edition juga dirancang untuk nyaman digunakan dalam waktu lama berkat adanya sertifikasi TÜV Rheinland and fitur Eyesafe® yang mengurangi beban pada mata penggunanya.

Lenovo ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10 Aura Edition

Dirancang untuk para profesional dengan mobilitas tinggi dan kebutuhan kerja serbaguna, ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10 Aura Edition menghadirkan desain convertible 360 derajat yang memungkinkan transisi mulus antara mode laptop, tent, hingga tablet. 

Baca Juga: Tablet Gaming Lenovo Legion Tab Gen 4 Siap Meluncur, Andalkan Chipset Kencang Qualcomm

Didukung dengan layar sentuh OLED yang responsif berukuran 14 inci dan tingkat kecerahan 500 nits,  perangkat ini sangat ideal untuk presentasi, diskusi interaktif dan pekerjaan visual bahkan ketika pengguna bekerja di luar ruangan. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI