Suara.com - Event kolaborasi antara Mobile Legends: Bang Bang dan Naruto menghadirkan pengalaman unik lewat Kuis Akademi Ninja.
Lewat format pilihan ganda yang dinamis, pemain akan diuji dalam pengetahuan mereka seputar karakter dan cerita Naruto.
Sekaligus pemahaman terhadap mekanik dalam Mobile Legends.
Rasanya seperti sedang mengikuti pelatihan resmi di Akademi Ninja Konoha.
Setiap hari pemain akan mendapatkan lima pertanyaan acak.
Untuk melanjutkan dan mengklaim hadiah, minimal tiga jawaban harus benar.
Hadiahnya pun beragam dan eksklusif, mulai dari emote spesial Deidara, token event, hingga skin kolaborasi yang langka.
Bagi penggemar lama Naruto dan pemain aktif MLBB, kuis ini tidak hanya menantang tetapi juga membawa rasa nostalgia, memperkuat keterlibatan dalam event yang jarang terjadi ini.
Yang membuatnya makin seru adalah seluruh hadiah bisa didapatkan secara gratis, menjadikan kuis ini ajang yang menghibur sekaligus bermanfaat untuk mengasah wawasan tentang dua dunia yang digemari banyak orang.
Penasaran ingin menang mudah? Berikut ini beberapa jawaban kuis Akademi Ninja MLBB x Naruto yang sering muncul dan bisa jadi panduan kamu:
- Pencipta Rasengan?
Jawaban: Minato Namikaze
- Mata Sharingan Kakashi dari siapa?
Jawaban: Uchiha
- Siapa ninja peniru?