6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan

Jum'at, 14 November 2025 | 19:35 WIB
6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Ilustrasi tablet (Freepik)
Baca 10 detik
  • Tablet dengan performa yang cepat bisa menjadi solusi praktis untuk menunjang produktivitas para pekerja kantoran.
  • Tablet dengan RAM 8 GB dapat diandalkan karena mampu menjalankan aplikasi perkantoran, multitasking, hingga meeting online tanpa hambatan.
  • Berikut enam rekomendasi tablet RAM 8 GB yang patut dipertimbangkan.

Suara.com - Bagi pekerja kantoran yang sering berpindah-pindah tempat kerja, memiliki tablet dengan performa yang cepat bisa menjadi solusi praktis untuk menunjang produktivitas.

Perangkat dengan RAM 8 GB dapat diandalkan karena mampu menjalankan aplikasi perkantoran, multitasking, hingga meeting online tanpa hambatan yang berarti.

Tablet berkapasitas RAM besar juga memungkinkan pengguna mengakses dokumen, membuka banyak tab browser, dan mengedit file presentasi dengan lebih lancar.

Bagi yang sering bekerja di luar kantor atau remote working, perangkat semacam ini memberi fleksibilitas tanpa harus membawa laptop yang lebih berat.

Selain performanya yang mumpuni, banyak tablet harga terjangkau kini hadir dengan penyimpanan lega, layar luas, serta kamera yang memadai untuk video conference.

Jika kamu sedang mencari perangkat yang kuat tapi tetap ramah di kantong, ada beberapa pilihan tablet RAM 8 GB yang patut dipertimbangkan.

1. Infinix XPAD 20

Infinix XPAD 20 (Dok. Erafone)
Infinix XPAD 20 (Dok. Erafone)

Harga: Rp2.349.000

Infinix XPAD 20 menjadi pilihan menarik untuk kamu yang membutuhkan tablet RAM 8 GB dengan memori internal besar. Dibekali dengan ROM 256 GB, tablet ini mampu menyimpan banyak file.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tablet yang Bagus untuk Canva dengan Fitur Canggih

Kamera belakang 8 MP dengan autofocus serta kamera depan 5 MP sudah cukup untuk kebutuhan video call atau foto sederhana. Kualitas kameranya mendukung produktivitas maupun komunikasi.

Tablet ini juga menggunakan baterai 7000 mAh yang cukup awet untuk aktivitas belajar, bekerja, maupun hiburan ringan. 

Bobotnya 498 gram, masih nyaman digunakan saat digenggam lama. Tablet ini pun cocok untuk penggunaan harian seperti browsing, streaming, atau multitasking ringan.

2. Infinix XPAD 4G

Infinix XPAD 4G (Dok. Erafone)
Infinix XPAD 4G (Dok. Erafone)

Harga: Rp2.499.000

Infinix XPAD 4G hadir dengan RAM 8 GB dan ROM 256 GB, lengkap dengan slot microSD hingga 1 TB untuk penyimpanan ekstra. Kapasitas yang besar ini membuat tablet lebih fleksibel.

Kamera belakang 8 MP dan kamera depan 8 MP memberikan kualitas yang cukup baik untuk kebutuhan foto maupun video meeting. Hasil gambarnya memadai untuk komunikasi jarak jauh.

Baterai 7000 mAh memberikan daya tahan yang solid, sementara bobot 496 gram membuatnya terasa ringan dan portabel. Pengguna pun tak akan kesulitan membawanya.

Konektivitas 4G menjadi nilai plus, memungkinkan kamu tetap online tanpa bergantung WiFi. Tablet ini pun ideal untuk pelajar dan pekerja mobile yang membutuhkan perangkat praktis.

3. Tecno Megapad 11

Tecno Megapad 11 (Dok. Erafone)
Tecno Megapad 11 (Dok. Erafone)

Harga: Rp2.499.000

Tecno Megapad 11 menawarkan RAM 8 GB dengan ROM 128 GB serta sistem operasi Android 14, memberikan pengalaman penggunaan yang lebih modern dan lancar. 

Kameranya juga cukup unggul di kelasnya, dengan 13 MP di belakang dan 8 MP di depan. Kualitas tersebut mendukung kebutuhan foto maupun video call dengan hasil yang jelas.

Baterai 8000 mAh membuatnya tahan lama untuk streaming, produktivitas, atau gaming ringan. Kapasitas ini memberi keleluasaan menggunakan perangkat tanpa takut cepat kehabisan daya.

Bobot 510 gram masih terbilang nyaman untuk penggunaan sehari-hari. Tablet ini pas bagi pengguna yang memerlukan perangkat seimbang antara tenaga dan portabilitas.

4. Infinix XPAD 20 Pro

Infinix XPAD 20 Pro (Dok. Erafone)
Infinix XPAD 20 Pro (Dok. Erafone)

Harga: Rp2.999.000

Versi lebih tinggi dari XPAD 20 ini menghadirkanRAM 8 GB dan ROM 256 GB, memberikan performa cepat untuk multitasking. Pengguna bisa menjalankan aplikasi berat sekaligus tanpa hambatan.

Kameranya terdiri dari 8 MP di belakang dan 5 MP di depan, dengan sudut pandang lebih luas pada kamera depan sehingga cocok untuk video call. 

Baterai 8000 mAh dengan dukungan pengisian 18W membuat penggunaan harian lebih efisien. Kamu bisa mengisi daya lebih cepat sekaligus mendapatkan waktu pakai lebih panjang.

Bobotnya 545 gram, sedikit lebih berat namun sebanding dengan kapasitas baterai yang besar. Tablet ini sangat cocok untuk pengguna yang memprioritaskan daya tahan dan performa.

5. HONOR Pad X9A

HONOR Pad X9A (Dok. Erafone)
HONOR Pad X9A (Dok. Erafone)

Harga: Rp3.999.000

HONOR Pad X9A hadir sebagai pilihan premium di kelasnya. Dibekali RAM 8 GB dan ROM 128 GB, tablet ini menawarkan performa yang mulus untuk multitasking dan hiburan.

Kameranya terdiri dari 8 MP di belakang dan 5 MP di depan yang sudah cukup mumpuni untuk kebutuhan foto, scan dokumen, atau video call. Hasil gambarnya stabil.

Baterai besar 8300 mAh memastikan daya tahan yang lama, memudahkan pengguna yang aktif menjalankan banyak aktivitas dalam sehari. Kapasitasnya sangat mendukung pemakaian intensif.

Sementara itu, bobot 475 gram membuat tablet ini terasa ringan dan nyaman dipakai. Kombinasi performa dan portabilitas membuatnya ideal untuk pengguna produktif.

6. Xiaomi Redmi Pad Pro

Xiaomi Redmi Pad Pro (Dok. Erafone)
Xiaomi Redmi Pad Pro (Dok. Erafone)

Harga: Rp4.299.000

Redmi Pad Pro menawarkan paket lengkap: RAM 8 GB, ROM 256 GB, dan slot microSD untuk ekspansi memori. Perpaduan ini membuatnya fleksibel untuk berbagai jenis penyimpanan file.

Kameranya 8 MP di depan dan belakang, cukup jernih untuk kebutuhan harian. Meskipun tidak mendukung SIM, tablet ini tetap optimal untuk penggunaan berbasis WiFi.

Daya tahan menjadi keunggulan utama berkat baterai besar 10.000 mAh yang mampu bertahan seharian penuh. Pengguna yang sering memakai tablet untuk produktivitas akan sangat terbantu.

Meski bobotnya 571 gram, performa dan fiturnya setara tablet kelas menengah ke atas. Perangkat ini cocok untuk mereka yang membutuhkan layar besar dan daya kuat untuk berbagai aktivitas.

Itulah enam rekomendasi tablet RAM 8 GB yang bisa diandalkan untuk pekerja kantoran. Semoga informasi ini bermanfaat!

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI