Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah

Jum'at, 09 Januari 2026 | 17:01 WIB
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
Oppo Reno 15 Pro Mini. (Oppo)
Baca 10 detik
  • Oppo Reno 15 Pro Mini diluncurkan di India pada Jumat 09/01/2026 dengan bodi ringkas seukuran iPhone 17.
  • Ponsel ini ditenagai Dimensity 8450, baterai 6.200 mAh, serta layar AMOLED 120Hz, dan bersertifikasi IP69.
  • Spesifikasi kamera utamanya 200MP, didukung kamera ultra-wide 50MP, telefoto 50MP, serta kamera depan 50MP.

Suara.com - Setelah berbagai teaser dan bocoran, Oppo Reno 15 Pro Mini resmi meluncur di India pada Jumat (09/01/2026).

Smartphone ini menawarkan bodi compact yang seukuran dengan iPhone 17.

Susunan kamera belakang nampak 'semi Boba', agak mirip dengan iPhone 16 Pro. Letak flash LED ada di pojok kanan modul, mirip yang tersempat pada iPhone.

Perusahaan merilis Oppo Reno 15 Pro Mini dengan sebutan 'AI Portrait Camera' dan 'Lag Killer'.

Itu cukup masuk akal mengingat perangkat membawa spek gahar ke dalam bodi mungil.

Oppo 15 Pro Mini varian memori terendah (12GB/256GB) dibanderol sebesar 59.999 rupee atau Rp11,2 juta.

Oppo Reno 15 Pro Mini. (Oppo)
Oppo Reno 15 Pro Mini. (Oppo)

Model memori tertinggi (12GB/512GB) dapat dibeli dengan harga 64.999 rupee atau Rp12,1 juta.

Itu lebih murah dibanding banderol iPhone 17 yang berada di angka Rp17 jutaan.

Model Pro Mini juga lebih miring dari Oppo Reno 15 Pro yang memiliki harga 67.999 rupee atau Rp13 juta.

Baca Juga: Oppo Reno 15 Pro Max Debut Global, Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP

Fitur Oppo Reno 15 Pro Mini

Di tengah gempuran smartphone berlayar masif, Oppo justru melawan arus dengan meluncurkan Oppo Reno 15 Pro Mini.

Dengan layar 6,31 inci, ukurannya sangat mirip dengan Apple iPhone 17, menjadikannya pilihan menarik di segmen ponsel yang nyaman digenggam satu tangan.

Meskipun label "Mini" mungkin sedikit diperdebatkan di era sekarang, spesifikasi yang ditawarkan jauh dari kata minimalis.

Jangan biarkan embel-embel ‘Mini’ menipu Anda. Di balik bodinya yang ramping dan telah bersertifikasi IP69 tahan air, tersemat baterai jumbo berkapasitas 6.200 mAh.

Soal jeroan, perangkat mengandalkan MediaTek Dimensity 8450. 

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI