- Lenovo memperkenalkan perangkat dan solusi bisnis terbaru di CES 2026, termasuk ThinkPad X9 15p Aura Edition berfokus performa.
- Perangkat baru ini dilengkapi fitur Lenovo Aura Edition seperti Smart Modes, Smart Share, dan Smart Care berbasis AI.
- ThinkPad X9 15p Aura Edition menampilkan prosesor Intel Core Ultra X9 Series 3 dan layar OLED 15,3 inci 120Hz.
Suara.com - Di CES® 2026, LenovoTM memperkenalkan rangkaian perangkat dan solusi bisnis terbarunya yang dirancang untuk mendukung bagaimana organisasi dan profesional bekerja saat ini.
Salah satunya, Lenovo menghadirkan ThinkPad X9 15p Aura Edition yang berfokus pada performa.
Dalam rencana jangka panjangnya, Lenovo juga memperkenalkan pratinjau konsep teknologi dan pengalaman agentic AI yang sedang berkembang, yang menggambarkan bagaimana perangkat di masa depan akan menjadi semakin adaptif, terhubung, dan cerdas di lingkungan kerja.
Sebagai bagian dari Lenovo Aura Edition yang dikembangkan bersama perangkat berbasis Intel, ThinkPad X9 15p menghadirkan pengalaman pengguna Lenovo yang telah diperbarui.
Smart Modes secara cerdas menyesuaikan pengaturan sistem untuk mempersonalisasi pengalaman PC, membantu pengguna tetap fokus, terlindungi, dan produktif dengan upaya minimal.
Smart Share menyederhanakan kolaborasi melalui fitur Tap-to-Share, yang kini mendukung berbagi video serta berbagi foto secara instan antar perangkat.
Fitur ini juga akan dilengkapi dengan dukungan Tap-to-Pair pada pembaruan mendatang, yang memungkinkan koneksi aksesori Bluetooth® menjadi lebih cepat dan mulus.
Sementara itu, Smart Care menghadirkan asisten berbasis AI untuk membantu pemecahan masalah pengguna, yang dilengkapi dengan layanan berlangganan opsional Lenovo Device Orchestration.
Layanan ini memberikan tim TI visibilitas dan dukungan tambahan dalam pengelolaan perangkat.
Baca Juga: 7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
“Lenovo terus merancang teknologi yang membantu masyarakat bekerja dengan lebih cerdas, melalui perangkat dan pengalaman pengguna berbasis AI yang dirancang secara terarah untuk menjawab kebutuhan profesional modern yang terus berkembang,” ujar Eric Yu, Senior Vice President, SMB Segment and Commercial Product Center, Intelligent Devices Group, Lenovo.
Menurutnya, melalui sistem ThinkPad dan ThinkBook terbaru, kapabilitas Lenovo Aura Edition yang semakin ditingkatkan, serta inovasi konsep seperti ThinkPad Rollable XD, disatukan AI yang praktis, rekayasa yang matang, dan keandalan terpercaya.
"Hal ini memberdayakan bisnis dari berbagai skala untuk membuka tingkat produktivitas, personalisasi, dan keamanan yang baru di era AI,” tambah dia dalam keterangan resminya, Senin (12/1/2026).
Bagi bisnis kecil dan menengah, prosumer, dan kreator yang menuntut performa kelas desktop dalam bentuk mobile, ThinkPad X9 15p Aura Edition mendorong batas kemampuan laptop profesional.
Mengembangkan terobosan desain X9 yang diperkenalkan tahun lalu, perangkat ini memiliki sasis aluminium yang diproses dengan presisi dengan desain Engine Hub khas Lenovo dan dukungan I/O penuh, termasuk full-size SD card reader.