“Untuk menjadi one-stop best entertainment solution bagi pelanggan, kami memiliki channel berkualitas 4K, serta channel SD dan HD terbanyak. Kami masih akan menambahkan line-up berkualitas lainnya agar pelanggan dapat memiliki ragam pilihan atau alternatif konten-konten hiburan bermutu,” imbuh Santiwati.
#BeneranTanpaBatas turut menghadirkan berbagai program dukungan sosial bagi dunia pendidikan salah satunya First Media Peduli Guru, program apresiasi dan program pengembangan kompetensi bagi tenaga pendidik untuk mengoptimalkan pembelajaran jarak jauh menjadi lebih mudah dan efektif serta menghadirkan kegiatan lain yang dapat meningkatkan kompetensi, memacu kreativitas tanpa batas, dan mampu menginspirasi seluruh lapisan masyarakat.
“Kampanye #BeneranTanpaBatas diharapkan dapat mendukung pelanggan dan masyarakat untuk lebih produktif di segala aktivitasnya mulai dari bekerja, belajar, mengakses hiburan, hingga melakukan berbagai pengembangan diri secara online. Kami pun berharap program dukungan yang kami hadirkan bagi dunia pendidikan bisa memberikan manfaat tidak hanya bagi sekolah dan guru, tapi juga bagi orang tua dan siswa.” tutup Santiwati.